Reaksi Puan usai Prabowo Sebut PDIP dan Gerindra Seperti Kakak-Adik

Achmad Al Fiqri
Ketua PDIP Puan Maharani merespons pernyataan Presiden Prabowo Subianto yang mengibaratkan PDIP dan Gerindra seperti kakak-adik (foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani merespons pernyataan Presiden Prabowo Subianto yang mengibaratkan hubungan PDIP dan Partai Gerindra seperti kakak-adik. Dia mengamini pernyataan Prabowo tersebut. 

"Iya, (PDIP-Gerindra) kakak adik," kata Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (24/7/2025).

Bahkan, kata Puan, hubungan persaudaraan antara PDIP dan Gerindra sudah berjalan sejak lama.

"Iya kan memang hubungannya baik, dari dulu kakak adik," ujarnya lagi.

Sebelumnya, Prabowo menyebut hubungan PDIP dan Gerindra seperti kakak adik meski berbeda kubu dalam Pilpres 2024. Menurutnya, perlu ada pihak yang berada di luar koalisi untuk mengoreksi pemerintah.

"Sebenarnya PDIP sama Gerindra kakak adik ini. Tapi benar, kita ini karena apa ya, demokrasi kita kan diajarkan oleh negara barat, jadi nggak boleh koalisi satu itu, memang benar, harus ada yang di luar ngoreksi kita, gitu, ngoreksi," kata dia saat peluncuran 80.000 Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih di Klaten, Jawa Tengah, Senin (21/7/2025).

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
4 bulan lalu

Hasto Divonis Besok, PDIP: Jangan Sampai Bernasib Seperti Tom Lembong

Nasional
4 bulan lalu

Prabowo Sebut PDIP dan Gerindra Seperti Adik-Kakak, Guntur Romli Jawab Isu Koalisi

Nasional
4 bulan lalu

Prabowo: PDIP dan Gerindra Kakak Adik, tapi Harus Ada yang di Luar Ngoreksi

Nasional
4 jam lalu

Alasan Prabowo Utus Gibran untuk Wakili Dirinya di KTT G20 Afrika Selatan 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal