Saka Tatal Bawa Bukti Sekoper saat Diperiksa, Isinya Berkas Pengakuan Aep dan Dede

riana rizkia
Saka Tatal membawa bukti sekoper saat diperiksa Bareskrim. Isinya berkas pengakuan Aep dan Dede terkait kasus Vina Cirebon. (Foto: Riana Rizkia)

JAKARTA, iNews.id - Mantan terpidana kasus pembunuhan Vina Cirebon, Saka Tatal membawa bukti satu koper saat diperiksa Bareskrim Polri. Bukti itu terkait pengakuan Aep dan Dede terkait kasus tersebut.

Terlihat koper kecil berwarna hitam itu dibawa pengacara Saka Tatal, Titin Prilianti.

"Ini koper isinya bukan baju, ini berkas isinya," kata Titin di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (13/7/2024).

"Ya sebetulnya kan Dede dan Aep kan seolah-olah melihat peristiwa, seolah-olah melihat terjadinya pelemparan Sementara peristiwa itu tidak pernah ada menurut Dede. Karena dia juga tidak melakukan itu. Dia hanya diminta untuk membuat BAP, memberikan keterangan, padahal Dede tidak tahu peristiwanya," sambungnya.

Sementara itu, Saka Tatal memastikan bakal buka-bukaan saat diperiksa penyidik Bareskrim Polri. Dia akan memberikan keterangan dengan jujur terkait dugaan kesaksian palsu Aep dan Dede.

"Insya Allah Saka siap, akan memberi keterangan sebenarnya dan tidak akan ada lagi yang ditutup-tutupi. Jadi insya Allah Saka siap," kata Saka di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (13/7/2024).

Bahkan, Saka menegaskan akan memberikan keterangan kunci terkait dugaan kesaksian palsu Aep dan Dede

"Ya, itu (keterangan kunci) akan disampaikan. Salah satunya Saka gak ada di situ. Saka juga ga kenal Aep dan Dede, gak kenal sama sekali," katanya.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
24 menit lalu

Program Desa Emas Bikin UMKM Lebih Percaya Diri dan Berkembang

Nasional
47 menit lalu

Jadi Tersangka KPK, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Terjerat 3 Klaster Kasus Korupsi

Nasional
11 jam lalu

Blak-blakan! Jaksa Agung ST Burhanuddin akan Kembali Bongkar Megakorupsi

Nasional
16 jam lalu

Kapolri Ungkap Terduga Pelaku Peledakan di SMAN 72 Jakarta adalah Siswa

Nasional
1 hari lalu

Arahan Prabowo ke Komisi Reformasi Polri: Dengarkan Suara Elite hingga Netizen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal