Sambut HUT RI, SINDO Gelar Talk Show Kontribusi Pemuda untuk Prestasi Bangsa

Wildan Catra Mulia
Pemimpin Redaksi SINDO, Djaka Susila, saat memberikan sambutan dalam Talk Show Pemuda Unggul Indonesia Maju di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (15/8/2019). (Foto: iNews.id/Wildan Catra)

JAKARTA, iNews.id - Koran SINDO dan SINDOnews.com bekerja sama dengan Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menggelar Talk Show Pemuda Unggul Indonesia Maju. Acara temu wicara yang diadakan di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, itu mengangkat tajuk “Kontribusi Pemuda untuk Prestasi Bangsa”.

Pemimpin Redaksi SINDO, Djaka Susila mengatakan, di era kemajuan digital saat ini, pemuda dituntut harus mampu menggunakan gawai dan alat digital lainnya dalam menyongsong industri 4.0. Kendati demikian, dia menggarisbawahi agar kaum muda tetap berhati-hati dalam menggunakan media sosial.

“Hati-hati dengan digitalisasi bisa menjadi pisau bermata dua bisa jadi menjerumuskan kita,” ujar Djaka dalam sambutannya, Kamis (15/8/2019).

Menurut dia, para pemuda diharapkan dapat memahami isi konten sebelum menyebar ataupun berkomentar di media sosial. “Yang terpenting konten. Saya yakin ke depan bisa lebih fokus konten bukan alatnya, alatnya hanya membantu. Ini tantangannya kita harus semakin hati-hati,” ucapnya.

Dalam talk show hari ini, turut diundang berbagai narasumber, yakni Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda Kemenpora, Prof Dr Faisal Abdullah selaku keynote speaker; VP of Business Merchant DOKU, Dody Wijaya; pendiri Mendekor, Brian Karno Jan; pemilik Dapur Cihuuyy, Devi Maharani; musikus Wahyu Selow, dan; musikus Nugie.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
3 bulan lalu

Merah Putih Warnai Madrid! KBRI Gelar Jalan Sehat dan Lomba Tradisional Rayakan HUT ke-80 RI

Belanja
3 bulan lalu

Meriahkan HUT RI, Kuningan City Mall Gelar Indonesia Dalam Karya

Megapolitan
3 bulan lalu

400.000 Orang Diprediksi Padati Kawasan Monas-Sudirman saat Pesta Rakyat HUT ke-80 RI

Buletin
3 bulan lalu

Heboh Bendera One Piece Bawa Berkah, Pengusaha Konveksi Kebanjiran Orderan

Nasional
3 bulan lalu

Ramaikan HUT ke-80 RI, Istana Minta Pasang Bendera Merah Putih Sebulan Penuh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal