Sandi: Childish Banget, Tol Itu Milik Negara

Angellica De Evagam
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno. (Foto: iNews.id/ Wildan Catra)

JAKARTA, iNews.id - Kemunculan potret spanduk bertuliskan, “Anda sedang melewati Tol Pak Jokowi”di Jalan Tol Trans- Jawa menjadi perbincangan netizen di media sosial. Penyebaran isu tersebut dinilai sangat kekanak-kanakan sehingga masyarakat diminta tidak mengaitkan keberhasilan pembangunan tol dengan tokoh tertentu.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno meminta agar masyarakat tidak bersikap kekanak-kanakan dengan mewacanakan dan menyebarkan isu tol Jokowi. Menurut dia, tol adalah milik negara meski pengoperasiannya dikuasai oleh swasta.

“Yang waktu itu, kebetulan saya pernah terlibat, jadi bukan punya siapa-siapa itu. Jadi saya rasa kita jangan seperti anak kecil, childish banget, kekanak-kanakan sekali mempermasalahkan siapa punya ini,” kata Sandi di Jakarta, Selasa (12/6/2018).

Sandi mengingatkan, keberhasilan pembangunan tol merupakan peran berbagai pihak dari masa kepemimpinan Presiden Soeharto hingga Presiden Joko Widodo. “Jalan tol tersebut digagas Pak Harto, setelah itu diteruskan ke BJ Habibie, dan oleh Gusdur diberikan dorongan dan oleh Bu Mega diberikan inspirasi. Dimasa Pak SBY, dilakukan pembebasan lahan dan diresmikan oleh Pak Jokowi,” katanya.

Dia pun mengakui ikut andil dalam pembangunan tol tersebut saat masih menjadi pengusaha. Namun, dia meminta masyarakat dewasa dan meninggalkan wacana rendah seperti itu. “Pengoperasian dan konstruksinya dilakukan oleh konsorsium yang waktu dulu saya masih menjadi pengusaha. Kebetulan saya yang mendirikan. Tapi saya sekarang ada di politik, sudah tidak di dunia usaha lagi. Yuk kita sama-sama dewasa bahwa jalan tol semua milik negara,” katanya.

Editor : Azhar Azis
Artikel Terkait
Seleb
1 bulan lalu

Sandiaga Uno Bikin Koleksi Fashion, Hasil Kolaborasi dengan Intresse

Nasional
2 bulan lalu

Sandiaga Uno Tingkatkan Omzet Usaha hingga Rp33 Juta dalam 2 Hari, Begini Caranya

Nasional
2 bulan lalu

Sandiaga Uno: Program Desa Emas Dorong Kedaulatan Pangan dan Lapangan Kerja

Nasional
2 bulan lalu

Berdayakan UMKM Desa, MNC Peduli Bantu Pemasaran dan Sosialisasi Pelaku Usaha Kecil

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal