Sandi Klaim Selisih Elektabilitas 9%, Ini Respons TKN Jokowi-Ma'ruf

Felldy Aslya Utama
Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin, Hasto Kristiyanto di acara deklarasi Alumni Kolesius Kanisius 64 di Gedung Joang 45, Jakarta, Minggu (3/2/2019). (Foto: iNews.id/Felldy Utama).

JAKARTA, iNews.id - Tim Kampanye Nasional (TKN) Capres Cawapres Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin bereaksi terhadap pernyataan Cawapres Sandiaga Salahuddin Uno mengenai selisih elektabilitasnya hanya 9%. Survei yang disebutkan Sandi dinilai tidak sesuai dengan hasil riset berbagai lembaga survei.

Sekretaris TKN Jokowi-Ma'ruf Amin, Hasto Kristiyanto mengatakan, hasil survei di media sosial (medsos) juga menyebutkan Jokowi-Ma'ruf Amin masih unggul 60,3 persen dibandingkan Prabowo-Sandi. Maka itu, pernyataan Sandi dinilai hanya bersifat mengklaim tidak sesuai fakta.

Namun, baginya klaim dalam pertarungan politik itu biasa. "Dari survei kami, minimum perbedaannya itu 20,3 persen," ujar Hasto di sela-sela deklarasi Alumni Kolesius Kanisius Menteng 64, di Jakarta Pusat, Minggu (3/2/2019).

Dia menuturkan, selama ini sudah bertemu berbagai kelompok masyarakat. Pada umumnya mereka belum melihat prestasi Prabowo-Sandi dibandingkan Jokowi-Ma'ruf.

"Setiap pertemuan dengan masyarakat kami selalu bertanya, sebutkan tiga keberhasilan Pak Prabowo, banyak yang kesulitan menjawab itu. Silakan dijawab oleh mereka, apa tiga keberhasilan Pak Prabowo untuk bangsa dan negara," katanya.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Jokowi Ikut Jemput Jenazah Rugaiya Usman Istri Wiranto di Bandara Adi Soemarmo Solo

Nasional
4 hari lalu

Denny Indrayana Gabung Tim Kuasa Hukum Roy Suryo Cs di Kasus Fitnah Ijazah Jokowi

Nasional
5 hari lalu

Waketum Projo Sebut Roy Suryo Cs Kerahkan Segala Upaya agar Ijazah Jokowi Palsu

Nasional
5 hari lalu

Respons Roy Suryo Diperiksa Polisi 9 Jam: Malam Ini Kita Bubar dengan Baik

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal