Sekolah Swasta di Jakarta akan Digratiskan pada 2025, Ini Kriterianya

Muhammad Refi Sandi
Sekolah gratis akan diterapkan di Jakarta pada 2025. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Ketua DPRD Provinsi DKI Jakarta, Khoirudin menyebut kebijakan sekolah gratis SD, SMP, SMA akan mulai diterapkan Juli 2025. Sekolah swasta yang digratiskan akan disesuaikan dengan kriteria dari Pemprov DKI Jakarta.

"Semua murid yang sekolahnya masuk skema gratis," kata Khoirudin saat dikonfirmasi, Senin (4/11/2024).

Politisi PKS itu menegaskan sekolah swasta mahal tidak akan ikut dalam skema sekolah gratis tersebut. "Sekolah mahal tidak termasuk," ucapnya.

Program ini diputuskan berdasarkan kesepakatan DPRD bersama Pemprov DKI jakarta soal besaran nilai rancangan Kebijakan Umum Anggaran dan Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUA-PPAS) APBD tahun anggaran 2025 sebesar Rp91,1 triliun.

Dari anggaran sebesar ini, maka program prioritas yakni sekolah gratis mulai dari tingkat SD, SMP hingga SMA.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Buletin
3 jam lalu

Jakarta Dikepung Banjir, Arus Lalu Lintas Lumpuh 

Nasional
11 jam lalu

Keluarga Desak Kasus Kematian Arya Daru Disidik, Singgung Dugaan Pembunuhan Berencana

Nasional
12 jam lalu

Pengacara Arya Daru Kembali Datangi Bareskrim, Minta Hasil Pemeriksaan Vara dan Dion

Nasional
13 jam lalu

Airlangga Pastikan Program Unggulan Lintas Sektor Dilanjutkan di 2026, Apa Saja?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal