BEKASI, iNews.id - Calon legislatif (Caleg) DPRD Provinsi Jawa Barat dari Partai Perindo, Ayun Sri Damayanti Wahyuni, mengunjungi warga Kampung Pelaukan, Desa Karangrahayu, Kabupaten Bekasi, pada Selasa (23/1/2024). Dalam kunjungannya, Ayun bertemu langsung dengan masyarakat untuk mendengarkan aspirasi mereka.
Ayun mengatakan bahwa masyarakat menyampaikan berbagai keluhan, termasuk masalah ekonomi dan pendidikan. Jika terpilih menjadi anggota dewan, Ayun akan memprioritaskan program UMKM untuk membantu masyarakat naik kelas.
"Salah satu ikon program partai Perindo adalah memberikan gerobak gratis dan pelatihan UMKM," kata Ayun.
Ayun juga menyampaikan nomor urutnya di kertas suara Pemilu 2024, yaitu nomor 1. Selain itu, ia menjelaskan cara mencoblos di bilik suara kepada masyarakat.
Ayun mengatakan bahwa rangkaian bazar murah yang digelar Partai Perindo bertujuan untuk mendekatkan diri dengan masyarakat konstituen.
"Ini adalah bukti nyata bahwa kami peduli terhadap masyarakat menengah bawah," kata Ayun.