Usai Libur Panjang, ASN Diminta Disiplin Masuk Kerja Hari Ini

Dita Angga
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB) Tjahjo Kumolo. (Foto: Dok/Sindonews)

JAKARTA,  iNews.id - Pasca libur panjang Tahun Baru Imlek, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB) Tjahjo Kumolo mengingatkan agar aparatur sipil negara (ASN) bekerja seperti biasa. Seperti diketahui pekan ini ada libur panjang Tahun Baru Imlek meskipun memang ada larangan ke luar kota bagi ASN.

“Setelah larangan cuti keluar kota Imlek, Sabtu-Minggu,  Senin tanggal 15 Februari 2020 tetap masuk kerja,” katanya melalui pesan singkatnya, Senin (15/2/2021).

Dia mengatakan  sistem kerja di instansi pemerintah diatur oleh pimpinan masing-masing instansi.

“Presentase kerja dirumah dan di kantor serta shift jam kerja diserahkan pada pimpinan kementerian/lembaga, instansi daerah masing-masing dengan tetap memperhatikan PBB maupun daerah zona merah sebagaimana keputusan Gugus Tugas Pencegahan Covid-19 dan Kementerian Kesehatan serta keputusan kepala daerah,” katanya. 

Tjahjo juga kembali mengingatkan agar setiap ASN tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan.

“Tetap disiplin tegas protokol kesehatan. Terima tamu kantor juga dibatasi,” tuturnya. 

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Seleb
1 hari lalu

Ariana Grande Terkena Covid-19 hingga Sejumlah Acara Dibatalkan, Begini Kondisinya

Nasional
2 hari lalu

Anak Buah Purbaya: ASN, TNI dan Polri Segera Aktivasi Akun Coretax!

Nasional
3 hari lalu

KPK Serahkan Uang Rp883 Miliar ke Taspen, Hasil Rampasan Kasus Investasi Fiktif 

Health
5 hari lalu

Apa Benar Alat Tes TBC INDIGEN dari PCR Covid-19? Ini Faktanya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal