Wakil Ketua DPD PDIP Jabar Wafat

Felldy Aslya Utama
Wakil DPD PDIP Jabar Gatot Tjahjono (dok Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Kabar duka datang dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Wakil Ketua DPD PDIP Jawa Barat Gatot Tjahjono wafat di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Jawa Barat, Jumat (27/3/2020) pukul 22.20 WIB.

Gatot sebelumnya dirawat sebagai pasien positif virus corona atau Covid-19. Pada Senin malam sekitar pukul 20.00 WIB, sempat beredar kabar Gatot telah meninggal dunia. Ucapan dukacita bahkan telah disampaikan beberapa kalangan.

Namun informasi yang telanjur beredar itu ternyata tidak valid. Tim dokter memastikan denyut jantung Gatot masih berdetak. Kendati demikian, kondisi kesehatannya terus turun. Pada pukul 22.20 WIB, kader partai banteng itu mengembuskan napas terakhir.

Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD Jabar PDIP Abdy Yuhana mengonfirmasi kabar duka tersebut. Dia sekaligus meminta para kerabat, kolega dan masyarakat mendoakan yang terbaik untuk almarhum.

"Jadi barusan adiknya telfon saya jadi setelah tadi dikabarkan denyut nadi dan jantungnya hidup lagi kemudian setelah putrinya datang kemudian mas Gatot meninggal sekitar lima menit yang lalu (22.20 WIB)," kata Abdy, kepada wartawan, Jumat (27/3/2020) malam.

Abdy menyampaikan saat ini pihak keluarganya sudah berada di rumah sakit dan rencananya akan segera dilakukan prosesi pemakaman pada malam hari ini di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Sirnaraga, Bandung. Mengingat Gatot merupakan pasien Covid-19, prosesi pemakaman akan dilakukan oleh pihak rumah sakit.

"Iya langsung dimakamkan oleh pihak Rumah Sakit," ujarnya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Megawati Titip 3 Pesan Penting ke Kader PDIP: Jangan Masuk Zona Nyaman

Nasional
19 hari lalu

Megawati Minta Relawan Kesehatan PDIP Tak Pilih-Pilih saat Menolong Orang

Nasional
21 hari lalu

Bupati Ponorogo Kena OTT KPK Kasus Suap Jabatan, PDIP: Kami Hormati Proses Hukum

Nasional
22 hari lalu

Hasto Ungkap Potensi Wisata Pantai Rote Ndao: Tinggal Dibenahi Fasilitasnya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal