Wakil Ketua TPN Andika Perkasa Sebut Visi Misi Ganjar Selesai Akhir Bulan Ini

Irfan Ma'ruf
Rapat Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo (dok. TPN)

JAKARTA, iNews.id - Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo, Jenderal (purn) Andika Perkasa menyebut visi dan misi Ganjar akan selesai digodok sebelum akhir September 2023. Dengan demikian visi misi sudah siap sebelum pendaftaran.

"Sudah diputuskan bahwa visi dan misi calon presiden sudah jadi sebelum akhir bulan ini, sehingga begitu pendaftaran bulan depan itu sudah siap," kata Andika, dikutip Kamis (21/9/2023). 

Andika menegaskan, dirinya siap memenangkan Ganjar Pranowo di kontestasi Pilpres 2024 bersama para anggota tim pemenangan lainnya.

"Kalau saya kan dari awal ada target. Kita melaksanakan tugas apa yang akan diberikan kepada kita," ucapnya.

Mantan Panglima TNI ini menyebut masih ada empat kali pertemuan TPN untuk merumuskan strategi pemenangan.

"Soal strategi kemudian prioritas mana, kemungkinan minggu depan (dibahas), kan masih ada waktu empat kali pertemuan," kata dia.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
3 bulan lalu

Ganjar soal Megawati Merangkap Sekjen PDIP: Tidak Mungkin Permanen

Nasional
3 bulan lalu

Hasto Dapat Amnesti dari Prabowo, Ganjar: Terima Kasih

Nasional
4 bulan lalu

Ganjar hingga Adian Napitupulu Hadiri Sidang Vonis Hasto, Kompak Berpakaian Hitam

Nasional
5 bulan lalu

Ganjar Bicara Peluang Pertemuan Lanjutan Megawati dan Prabowo, Singgung Nasi Goreng

Nasional
6 bulan lalu

PDIP Gelar Pembekalan Kepala Daerah Kadernya, Ganjar Sebut Tak Terkait Kongres Partai

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal