Yayasan Kemala Bhayangkari bersama BGN Uji Coba SPPG Polri di Pejaten dan Cipinang

Aditya Pratama
Yayasan Kemala Bhayangkari bersama BGN uji coba SPPG Polri di Pejaten dan Cipinang (dok. YKB)

JAKARTA, iNews.id - Polri bersama Badan Gizi Nasional (BGN) serta Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) melakukan uji coba kegiatan masak serta distribusi makan bergizi gratis (MBG), Jumat (28/2/2025). Uji coba berlangsung di dua Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Pejaten, Jakarta Selatan dan Cipinang, Jakarta Timur.

"Pagi tadi Ibu Ketua Pembina Yayasan Kemala Bhayangkari, Ibu Juliati Listyo Sigit, Ibu Wakil Ketua Pembina Yayasan Kemala Bhayangkari, Ibu Diana Ahmad Dofiri, ⁠⁠Deputi Penyediaan dan Penyaluran BGN, Irwasum Polri menghadiri uji coba masak skala kecil dan pendistribusian makan bergizi gratis," kata Ketua Pengurus Pusat Yayasan Kemala Bhayangkari Martha Dedi Prasetyo, dalam keterangannya.

Uji coba pemberian makan bergizi gratis dilakukan pukul 09.00 WIB, dengan sasaran penerima siswa sekolah dan anak-anak yatim piatu di panti asuhan sekitar SPPG Pejaten serta Cipinang. Acara uji coba MBG ini terpusat di SPPG Polri Pejaten. 

"Jadi memang proses memasaknya sendiri, dari mulai persiapan bahan makan dimulai sore hari kemarin (27/2/2025). Kemudian bahan makanan yang sudah disiapkan mulai dimasak pukul 02.00 pagi. Sehingga tadi pagi pukul 09.00 sudah siap distribusi ke sekolah penerima manfaat," ujar Martha.

Ketua Pembina Yayasan Kemala Bhayangkari juga melakukan dialog interaktif dengan penanggung jawab SPPG Polri di Cipinang. Dalam dialog ini, Ketua Pembina Yayasan Kemala Bhayangkari menanyakan kesiapan SPPG Cipinang.

"Sebenarnya Ibu Ketua Pembina bersama para pengurus pusat Bhayangkari sudah meninjau SPPG-SPPG ini pada saat pembangunan. Beliau memang concern untuk SPPG ini benar-benar berjalan sesuai rencana," ujar Martha.

SPPG Pejaten menyalurkan MBG skala kecil ke anak-anak yatim piatu di RT 01 Pejaten. Sementara SPPG Cipinang membagikan makan bergizi gratis di 6 titik terdiri atas 2 masjid, dua musala, satu pondok pesantren serta satu majelis taklim.

"Nantinya saat sudah beroperasi penuh, SPPG (Pejaten) ini mampu menyediakan 3.426 makan bergizi gratis. Kalau SPPG Cipinang target 3.543 porsi makan bergizi gratis per hari. Masing-masing SPPG juga sudah disiapkan dua kendaraan, semacam mobil boks ya, untuk mendistribusikan makanan ke para penerima," kata Martha.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Buletin
4 jam lalu

Terungkap! Api Cemburu Jadi Pemicu Ayah Tiri Bunuh Alvaro 

Nasional
4 jam lalu

Diajak Ketemu Jokowi dan Minta Maaf, Roy Suryo: Siapa yang Salah?

Nasional
6 jam lalu

Isu Ijazah Jokowi, Ahli Digital Forensik: Times New Roman Sudah Ada di Tahun 80-an

Nasional
7 jam lalu

Andi Azwan Ajak Roy Suryo Ketemu Jokowi: Minta Maaf Aja Beres

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal