JAKARTA, iNews.id – Produsen perlengkapan otomotif Hayaidesu mengembangkan handgrip terbaru. Tidak tanggung-tanggung mereka membuat enam jenis handgrip untuk berbagai jenis motor.
Hayaidesu merancang dan menyesuaikan handgrip berdasarkan model motor, mulai dari sport, motor adventure (cross), motor klasik, Vespa matic, Vespa klasik, hingga motor balap.
“Melihat beragam tipe motor di Indonesia, kami (Hayaidesu) mengembangkan handgrip sesuaikan dengan karakter masing-masing motor. Ini bertujuan agar pengendara di Indonesia dapat menggunakan handgrip sesuai dengan tipe dan karakter kendaraan,” ujar Wariga Mayekta, founder brand Hayaidesu Indonesia dalam keterangan persnya, Rabu (18/10/2023).
“Kami tidak pernah berhenti berinovasi. Tujuan kami adalah memanjakan pengendara motor, sehingga dikembangkan berbagai tipe handgrip,” katanya.
Secara spesifikasi model handgrip yang mereka produksi, antara lain Hayaidesu Traxer Handgrip dibuat untuk motor tipe Adventure dan Dirt Bike atau biasa dikenal motorcross. Kemudian, Hayaidesu Rapid Handgrip ditujukan untuk motor tipe sportbike maupun sport naked.
Hayaidesu Rebel Handgrip diracang untuk motor tipe Classic Style dan Custom. Hayaidesu Scoot Handgrip dibuat untuk motor scooter modern khususnya Vespa Matic. Handgrip Scoot dirancang untuk Vespa Matic.
Kemudian, Hayaidesu Mods Handgrip ditujukan untuk motor scooter klasik khususnya Vespa Klasik. Terakhir, Hayaidesu Racing Edition Handgrip dirancang untuk motor balap. Berapa harganya? Handgrip Hayaidesu terbaru dibanderol mulai dari Rp147.500 sampai Rp169.000 per pasang.