JAKARTA, iNews.id - Pabrikan otomotif dunia berlomba menghadirkan kendaraan aman dan nyaman. Untuk itu, mereka mengikuti prosedur uji keselamatan dari lembaga indefenden.
Setiap kendaraan harus lolos durabilitas dan uji keamanan sebelum masuk tahap produksi. Semakin tinggi ratingnya maka semakin bagus standar keamanan mobil tersebut.
Dirangkum dari berbagai sumber berikut lima mobil teraman saat kecelakaan berdasarkan pengujian ASEAN New Car Assessment Program (NCAP):
1. Isuzu MUX
Mobil Jepang ini mendapatkan rating 5 bintang dengan nilai 86,81 sebagai mobil teraman dalam uji tabrak. Mobil tersebut mendapatkan skore baik karena memiliki fitur keselamatan yang mampuni, di antarnya Line Deparature Warning, 2 SRS Airbag, rem ABS&EBD dan Traction Control.
2. Toyota Corolla Cross
Mobil baru bertipe SUV ini memiliki score paling bagus. Toyota Corolla Cross mendapatkan rating 5 bintang dengan nilai 88,61. Penilaian rating didasari materi publikasi hasil tes uji tabrak ASEAN NCAP pada tahun lalu.
Sementara nilainya dihitung melalui poin penggabungan dari beberapa pengujian seperti uji tabrak depan, uji tabrak samping, uji tabrak sebagian. Selain itu, mobil rakitan Jepang ini juga memiliki fitur keselamatan, seperti ABS, EBD& BA dan 7 SRS airbag.