MICHIGAN, iNews.id - Chief Executive Officer (CEO) General Motors Co (GM.N) Mary Barra menerima bayaran sebesar 21,6 juta dolar AS atau sekitar Rp332 miliar pada 2019. Angka ini 1,1 persen lebih rendah dari tahun sebelumnya.
Dilansir dari Reuters, Selasa (28/4/2020), GM mengatakan bayaran Barra ini 203 kali lipat dari karyawan biasa. Di mana paket pembayaran Barra, masing-masing gaji 2,1 juta dolar AS, penghargaan saham senilai 12,14 juta dolar AS, opsi bernilai lebih dari 3,5 juta dolar AS dan tunjangan kinerja senilai 2,73 juta dolar AS.
Dari angka tersebut, gaji Barra tidak berubah dari 2018, hanya tunjangan kinerja yang turun 38,7 persen. Total paket kompensasi yang diterima Barra pada 2019 sebesar 21,63 juta dolar AS, di bawah tahun sebelumnya 21,87 juta dolar AS.
Sementara pada 2017, Barra, yang menduduki ketua dan CEO GM, mendapatkan bayaran 21,96 juta dolar AS.
Perusahaan menangguhkan dividen tunai kuartalan pada saham biasa dan pembelian kembali sahamnya untuk menghemat uang dalam menghadapi krisis virus corona yang sangat merugikan penjualan mobil global.
GM dipaksa menutup beberapa produksi di Amerika Utara bersama dengan pembuat mobil lainnya. Ini menjadikan kompensasi untuk anggota dewan berkurang 20 persen, sementara eksekutif mendapat potongan 25-30 persen.