Bukan Listrik, Ignasius Jonan Sebut Mobil Hybrid Lebih Cocok di Indonesia

Muhamad Fadli Ramadan
Mantan Menteri Perhubungan (Menhub) Ignasius Jonan mengatakan mobil hybrid menjadi kendaraan paling cocok digunakan di Indonesia. (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Mantan Menteri Perhubungan (Menhub) Ignasius Jonan mengatakan mobil hybrid menjadi kendaraan paling cocok digunakan di Indonesia. Setidaknya, ini berlaku hingga 25 tahun ke depan atau sampai 2050.

Ketika duduk di kursi pemerintahan, Jonan mengaku ada studi yang dilakukan mengenai kendaraan elektrifikasi. Untuk mobil listrik murni, transisi yang dilakukan memerlukan waktu yang cukup lama.

Menurutnya, hingga saat ini masih ada keraguan dari masyarakat untuk beralih ke mobil listrik. Salah satunya adalah kekhawatiran tentang jarak tempuh. Waktu pengisian daya juga menjadi salah satu yang menghambat peralihan.

"Menurut saya, (peralihan) untuk 25 tahun atau satu generasi ke depan, kendaraan (yang ideal) adalah PHEV. Kenapa? Pertama, dalam pandangan saya, membuat charging station yang sebanyak SPBU atau pom bensin, menjadi tantangan besar," kata Jonan, dalam acara Gaikindo International Automotive Conference (GIAC) di ICE BSD City, Tangerang, pada Selasa (29/7/2025).

Ketika menjabat sebagai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) sembilan tahun lalu, Jonan mengatakan ada sejumlah wilayah di Indonesia yang belum memiliki SPBU. Sebab itu, pengadaan infrastruktur SPKLU (Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum) juga butuh waktu lama.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Aksesoris
17 hari lalu

Era Elektrifikasi, Mobil Kembangkan Pelumas Mesin Hybrid dan Plug-in Hybrid

Mobil
18 hari lalu

Berkendara Pakai Mobil Hybrid, Ini Hal Penting Harus Diperhatikan agar Aman

Mobil
31 hari lalu

Pabrikan China Nilai Mobil Listrik Lebih Populer Ketimbang Hybrid di Perkotaan

Mobil
1 bulan lalu

Toyota Ungkap Seluruh Line-Up Hybrid Sudah Disesuaikan Kontur Jalan di Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal