Jelang Peluncuran, Konsumen Sudah Bisa Booking Toyota Calya Terbaru

Riyandy Aristyo
Menjelang peluncuran, konsumen sudah bisa memesan Toyota Calya dengan booking fee minimal Rp5 Juta. (Foto: Instagram @indra_fathan)

DEPOK, iNews.id - PT Toyota Astra Motor (TAM) memastikan akan meluncurkan Calya terbaru pada 16 September 2019. Meski belum meluncur, konsumen sudah bisa memesan mobil LCGC (low cost green car) 7-seater ini dengan booking fee minimal Rp5 Juta.

"Betul, sudah bisa dipesan dari sekarang. Cukup tanda jadi Rp5 juta," ujar salah seorang pramuniaga dealer Toyota di Depok yang tidak ingin disebutkan namanya saat dihubungi iNews.id, Rabu (11/9/2019).

Selain booking fee, pramuniaga tersebut mengatakan, kemungkinan harga Toyora Calya facelift lebih mahal Rp3 jutaan ketimbang Toyota Calya yang beredar saat ini.

"Kabarnya sih naik sekitar Rp3 jutaan untuk masing-masing tipe. Tapi kami belum bisa memastikan, bisa jadi tidak sampai Rp3 jutaan," katanya.

Seperti diketahui, model terakhir Calya dibanderol mulai Rp136 juta sampai Rp156 jutaan OTR Jakarta dan sekitarnya. Artinya, kalau harga naik Rp3 jutaan, Calya facelift akan dibanderol sekitar Rp139 juta sampai Rp159 juta.

Sekadar informasi, wujud rupa terbaru dari LCGC tujuh penumpang tersebut sudah beredar di dunia maya. Tak hanya dari sisi eksterior, Calya facelift dikabarkan bakal mendapat beberapa fitur anyar di interior.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Nasional
4 bulan lalu

Kecelakaan Maut Calya Tertabrak KA Kisaran Express di Simalungun, 3 Tewas 7 Luka-Luka

Mobil
2 tahun lalu

Penjualan Mobil Murah LCGC Menurun pada September 2023, Mobil Ini Terlaris

Niaga
3 tahun lalu

Si Kembar Toyota Calya dan Daihatsu Sigra Dapat Penyegaran, Begini Perubahannya

Megapolitan
4 tahun lalu

Kronologi Kecelakaan di Tol Jagorawi, Pengemudi Toyota Calya Tewas setelah Hantam Truk

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal