JAKARTA, iNews.id - Nissan telah mengirimkan All New Nissan Kicks e-Power ke konsumen pertama. Mobil ramah lingkungan ini dibanderol Rp499 juta on the road Jakarta.
Presiden Direktur Nissan Indonesia, Isao Sekiguchi mengatakan, Indonesia menjadi salah satu negara pertama di dunia yang memperkenalkan teknologi Nissan e-Power.
"Penyerahan unit ini menjadi momen yang sangat berharga, karena kami dapat berbagi teknologi terbaik Nissan kepada pengguna pertama teknologi e-Power di Indonesia," ujarnya, dalam keterangan tertulis kepada iNews.id, Kamis (29/10/2020).
Pelanggan pertama yang menerima Nissan Kicks e-Power, Yuriadi Sulastomo mengaku antusias dengan mobil ramah lingkungan ini karena punya akselerasi yang baik sebagai mobil listrik.
"Dari dulu saya selalu terpesona akan mobil listrik karena punya akselerasi mulus dan torsi instan. Sensasi berkendaranya belum pernah saya rasakan, saya kagum dengan mobil ini," kata Yuriadi.