Nissan Siap Luncurkan Crossover Kompak Pesaing Toyota Raize dan Daihatsu Rocky

Riyandy Aristyo
Crossover B-segmen Nissan Magnite digadang-gadang menjadi pesaing si kembar Toyota Raize dan Daihatsu Rocky. (Foto: Car Advice)

TOKYO, iNews.id - Nissan berusaha bangkit di tengah tekanan pandemi virus corona. Menemani Nissan Kicks dan X-Trail, pabrikan asal Jepang ini bakal meluncurkan SUV kompak bernama Magnite, pada 16 Juli 2020.

Dikutip dari Car Advice, Rabu (8/7/2020), model crossover B-segmen yang didesain lebih kecil dari Kicks ini digadang-gadang menjadi pesaing si kembar Toyota Raize dan Daihatsu Rocky.

Menjelang peluncuran, Nissan mencoba menggoda pencinta otomotif dunia dengan mengumbar sebagian gambar Magnite. Meski hanya sedikit yang terlihat, bisa diprediksi Nissan Magnite punya tampilan futuristik.

Bagian yang diperlihatkan hanya sebagian wajah dan lampu depan termasuk roda bagian kanan. Mobil ini sepertinya memiliki lampu depan yang sangat tipis dengan LED signature dekat fender depan, dipadu lampu LED berbentuk L yang seolah naik dari bumper ke arah lampu utama.

Kesan gagah terlihat di sektor fender yang berbalut warna hitam yang cukup besar. Sementara bagian gril menggunakan warna abu-abu, dengan desain list chrome bentuk heksagonal. Cukup aneh lantaran Nissan selalu mengadopsi desain gril V-Motion pada produk-produk barunya.

Rumornya, tampilan Nissan Magnite seperti mengingatkan pada Datsun Redi-GO. Wajar, karena rencana awal Nissan memang menjadikan Magnite sebagai model Datsun, namun gagal lantaran Datsun sudah disuntik mati.

Meski menjadi SUV yang ramah kantong, Nissan Magnite tetap menggendong fitur-fitur terbaiknya seperti kamera 360⁰, panel instrumen dengan layar 8 inci, sistem AC otomatis, dan sensor parkir.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Motor
3 bulan lalu

Daihatsu Rilis Mobil Irit Rocky Hybrid di GIIAS 2025

Buletin
4 bulan lalu

Viral Kecelakaan Mobil Raize Nyungsep di Atap Rumah Warga Balikpapan

Mobil
8 bulan lalu

Toyota Recall Raize dan Agya di Indonesia, ECU Bermasalah

Mobil
2 tahun lalu

Bikin Geleng Kepala, Kunci Pengganti Bugatti Harganya Setara Daihatsu Rocky

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal