Permintaan Tinggi dan Terjadi Krisis Chip Semikonduktor, Sebagian Pengiriman Mitsubishi Xpander Tertunda

Dani M Dahwilani
Mitsubishi mengungkapkan permintaan Xpander tinggi dan terjadi krisis chip semikonduktor mengakibatkan sebagian pengiriman unit ke konsumen tertunda. (Foto: Dok/iNews.id)

JAKARTA, iNews.id – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mencatatkan permintaan Xpander dan Xpander Cross naik dua kali lipat berkat insentif PPn BM yang diberikan pemerintah. Namun, ini menjadi tantangan karena bersamaan dengan pemesanan tinggi terjadi kelangkaan komponen Chip Semikonduktor secara global. 

Menanggapi hal tersebut, President Director PT MMKSI  Naoya Nakamura mengatakan, meski terjadi kelangkaan sparepart chip semikonduktor secara global penjualan Mitsubishi Motors di Indonesia tetap berjalan normal.  

“Kami ingin mengkonfirmasi berita yang beredar saat ini terkait kelangkaan komponen semikonduktor, memiliki dampak terbatas terhadap pasar Indonesia. MMC secara global telah melakukan berbagai upaya serta persiapan mengamankan produksi dan pasokan unit di Indonesia, sehingga kami pastikan aktivitas penjualan MMKSI tetap berjalan seperti biasa,” ujarnya, dalam keterangan pers dilansir Selasa (1/6/2021). 

Di sisi lain, permintaan konsumen terhadap model Xpander dan Xpander Cross sangat tinggi dengan adanya kebijakan relaksasi PPn BM yang diinisiasi pemerintah. Penjualan dan produksi Xpander series yang meningkat dua kali lipat dari sekitar 2.500 unit pada Januari dan Februari 2021, menjadi 5.000 unitan pada periode Maret dan April 2021. Tak hanya itu model penyegaran untuk model medium SUV, New Pajero Sport juga mendapat respons positif. 

“Berkat penerapan program insentif PPn BM oleh pemerintah Indonesia, permintaan terhadap Xpander dan Xpander Cross di luar perkiraan, dan mengakibatkan penundaan terhadap proses pengiriman kepada konsumen. Untuk itu, saya ingin menyampaikan permintaan maaf kepada konsumen yang masih menunggu unitnya dikirim karena permintaan sangat tinggi," katanya. 

"Kami melakukan usaha terbaik untuk mengakselerasi dan menyesuaikan permintaan dan ketersediaan, serta memastikan konsumen segera mendapatkan unit yang sudah dipesan,” ujar Nakamura.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
2 bulan lalu

Mitsubishi Destinator Tarik Perhatian Pengunjung GIIAS Semarang 2025, Sukses Lampaui Target Penjualan

Mobil
4 bulan lalu

Boyong Mitsubishi Destinator ke GIIAS 2025, MMKSI Kolaborasi Garuda Indonesia

Mobil
5 bulan lalu

Xpander Cross Benamkan 6 Airbag, Selain Keamanan Ternyata Pengaruhi Kekedepan Suara

Mobil
5 bulan lalu

Mitsubishi Benamkan Fitur Keselamatan AYC pada Xpander, Intip Cara Kerjanya?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal