Populasi Mobil Listrik Terus Bertambah, GAC Yakin Aturan Bebas Ganjil Genap Masih Diterapkan

Muhamad Fadli Ramadan
Bebas ganjil genap masih diterapkan? CEO GAC Indonesia Aion Andry Ciu menilai prosesnya masih sangat panjang hingga mobil listrik memenuhi jalan kota. (Foto: Dok)

JAKARTA, iNews.id - Populasi mobil listrik di Indonesia semakin berkembang setiap tahun. Bahkan, hingga Agutus 2025 penjualan kendaraan ramah lingkungan ini sudah lebih dari 48 ribu unit. Angka tersebut melampaui total penjualan mobil listrik sepanjang 2024.

Alasan masyarakat Indonesia membeli mobil adalah sejumlah keuntungan yang didapat. Salah satunya bebas ganjil genap (gage). Tapi, ini bisa menjadi bumerang saat populasi mobil listrik bertambah volume kendaraan di jalan protokol juga akan semakin padat.

Menanggapi hal tersebut, CEO GAC Indonesia Aion Andry Ciu menilai prosesnya masih sangat panjang hingga mobil listrik memenuhi jalan perkotaan. Sebab, saat ini penjualan mobil mesin pembakaran masih mendominasi dan pangsa pasar kendaraan listrik belum lebih dari 10 persen.

"Sebenarnya kalau kita lihat dari market share mobil listrik, sekarang ini mendekati 10 persen dari market yang turun. Kita belum bisa bilang market mobil ini sudah normal, marketnya turun makanya EV ini 10 persen," kata Andry di Jakarta, belum lama ini.

Dia menegaskan meski penjualan mobil listrik meningkat, penjualan kendaraan penumpang di Indonesia tidak mengalami perubahan. Bahkan, jumlahnya cenderung menurun karena berbagai hal utamanya kondisi ekonomi.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Niaga
2 hari lalu

Harga Jual Lebih Stabil, Mobil ICE dan Hybrid Masih Jadi Pilihan di Tengah Tren EV

Mobil
3 hari lalu

Nissan Recall 20.000 Mobil Listrik Leaf, Gampang Meledak? 

Mobil
5 hari lalu

Toyota Hanya Jual 18 Unit Mobil Listrik di Jepang pada Agustus 2025

Mobil
6 hari lalu

Hyundai Bakal Luncurkan Mobil Listrik Baru di Indonesia, Intip Bocorannya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal