Segera Meluncur, 8 Model Mobil Nasional Esemka Sudah Lolos Uji Tipe

Riyandy Aristyo
Lama tak terdengar, Esemka dikabarkan sudah siap meluncurkan delapan model kendaraannya setelah lolos uji SUT. (Foto Dok/Okezone)

JAKARTA, iNews.id - Apa kabar mobil nasional (mobnas) Esemka? Lama tak terdengar, Esemka dikabarkan sudah siap meluncurkan delapan model kendaraannya.

Model-model mobil tersebut sudah melewati tahapan pengujian di Balai Pengujian Laik Jalan dan Sertifikasi Kendaraan Bermotor (BPLJ-SKB), Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Kepala BPLJ-SKB Kemenhub, Caroline Noorida mengungkapkan, ada delapan tipe mobil Esemka yang sudah diuji kelayakannya. "Iya betul. Ada delapan model yang sudah kita uji," ujarnya, saat dikonfirmasi iNews.id, Selasa (16/10/2018).

Kedelapan mobil Esemka yang dinyatakan lulus uji tipe, meliputi Bima 1.0 (4×2) MT, Bima 1.3 (4×2) M/T, Bima 1.3 L (4×2) MT, Bima 1.8 D (4×2) M/T, Niaga 1.0 (4×2) M/T, Digdaya 2.0 (4×2) M/T, Borneo 2.7D (4×2) M/T dan Garuda 2.0 (4×4) MT.

Caroline memaparkan sebelum mendapatkan Sertifikat Uji Tipe (SUT), kedelapan mobil Esemka harus melalui tahapan pengujian seperti kendaraan lain. "Sama seperti kendaraan lain. mulai dari uji dimensi, uji konstruksi, uji rem, uji speedometer, turning radius, uji berat, uji klakson, uji side slip, uji lampu, uji emisi CO dan HC idle, serta pemenuhan persyaratan teknis," katanya.

Pemenuhan persyaratan teknis lainnya, lanjut Caroline, pemeriksaan serta pengujian pada bagian sabuk, kaca, dan sebagainya. "Untuk setiap pengujian satu tipe, memakan waktu sampai dua hari," ujarnya.

Atas kelulusan uji tipe tersebut, Esemka dikabarkan siap masuk jalur produksi dan hanya mengunggu waktu peluncuran. Di mana salah satu syarat memproduksi mobil telah mendapatkan lampu hijau dari Kementerian Perhubungan dengan mengeluarkan Sertifikat Uji Tipe (SUT).

Sekadar informasi, pengujian Esemka sudah dilakukan secara bertahap sejak 2016 dan selesai dilakukan pada Agustus 2018. Namun, hingga kini belum ada kabar pasti peluncuran mobil ini.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
2 hari lalu

Hyundai Tertarik Gabung Proyek Mobil Nasional Indonesia

Nasional
6 hari lalu

Istana Buka Suara soal Progres Mobil Nasional: Sabar Dulu, Biar Ada Kejutan

Mobil
10 hari lalu

Pengamat Berharap Mobil Nasional Sukses, Jangan Cuma Ganti Logo

Mobil
11 hari lalu

Gaikindo Berharap Mobil Nasional Tidak Gagal, Bisa Gerakkan Industri di Indonesia 

Mobil
12 hari lalu

Gaikindo Dukung Rencana Prabowo Bikin Mobil Nasional

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal