Suzuki Jimny 5 Pintu Tertangkap Kamera Mata-Mata, Meluncur Tahun Depan

Ismet Humaedi
Penampakan Suzuki Jimny 5 pintu di jalan umum ini hadir dengan warna Kinetic Yellow. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id – Suzuki Jimny 5 pintu dengan wujud kamuflase sudah sering tertangkap kamera. Namun kali ini penampakan nyata Suzuki Jimny 5 pintu naik ke permukaan secara jelas.

Dikutip Autocarindia, Rabu (21/12/2022), terlihat Jimny 5 pintu ini diperkirakan sedang menjalani proses shooting untuk kebutuhan iklan. 

Penampakan Suzuki Jimny 5 pintu di jalan umum ini hadir dengan warna Kinetic Yellow. Namun tak semuanya dapat dilihat lebih detail karena gambar hanya memperlihatkan bagian samping dan buritan belakang.

Sama persis dengan dugaan sebelumnya, Jimny baru ini memiliki sepasang pintu tambahan untuk akses penumpang belakang. Wheelbase juga lebih panjang dari Jimny 3 pintu. Jimny lima pintu ini punya wheelbase lebih panjang 300 mm dari Jimny reguler atau totalnya 2.550 mm.

Untuk pasar India, Maruti Suzuki diharapkan menawarkan mesin K15C (evolusi dari mesin K15B) 1.5 liter, 4 silinder dengan tenaga 100 dk dan torsi 135 Nm. Mesin itu menggunakan pilihan transmisi manual 5 percepatan dan torque converter 6 percepatan.

Selain itu, Jimny 5 pintu akan menggunakan mesin K15B dengan sistem hybrid ringan yang akan membantu meningkatkan efisiensi bahan bakar secara keseluruhan.

Suzuki Jimny 5 pintu dikabarkan akan memulai debutnya di Indian Auto Expo 2023 awal tahun depan. Mobil ini akan bersaing di pasar India dengan Mahindra Thar dan Force Gurkha.

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Buletin
24 hari lalu

Momen Nekat Mobil SUV Terobos Banjir di Rembang, Ini Reaksi Netizen

Buletin
1 bulan lalu

Mobil Terbakar Usai Tabrak Pembatas Jalan di Gerbang Tol Ciawi, 2 Orang Terluka

Mobil
2 bulan lalu

Bakal Mengaspal di Indonesia, Jetour Ungkap Spesifikasi Mobil SUV Offroad Jetour T2

Mobil
4 bulan lalu

Segini Harga VinFast VF 7 yang Debut di GIIAS 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal