Virus Korona Merebak di Italia, Ferrari Terpaksa Tutup Museum

Riyandy Aristyo
Penyebaran wabah virus korona (Covid-19) menghantui Italia, Ferrari terpaksa menutup dua museumnya di Kota Maranello dan Modena. (Foto: Carbuzz)

MARANELLO, iNews.id - Penyebaran wabah virus korona (Covid-19) menghantui negara Italia. Akibatnya, Ferrari memutuskan menutup dua museumnya di Kota Maranello dan Modena.

Dikutip dari Carbuzz, Rabu (4/3/2020), pemerintah setempat mengatakan penutupan ini harus dilakukan untuk mencegah meluasnya virus korona di markas Ferrari. Apalagi sudah ada 220 orang yang dinyatakan terkena covid-19 di Italia.

Ferrari menyatakan sudah menyiapkan beberapa strategi baru untuk mengantisipasi kemungkinan terburuk akibat virus korona. Saham Ferrari sendiri turun 5 persen karena korona.

Belasan kota yang berada di wilayah Lombardy Italia, termasuk Milan dan Maranello sudah ditutup dari kunjungan wisatawan. Sekolah, pusat bisnis, dan restoran ditutup, serta membatalkan acara publik seperti pertandingan sepak bola.

Dampak virus korona sangat dirasakan pelaku industri otomotif. Beberapa event otomotif terpaksa dibatalkan lantaran ancaman virus tersebut, di antaranya MotoGP Qatar 2020 yang harusnya digelar 5 Maret mendatang, pameran otomotif Geneva Motor Show 2020 dan Beijing Auto Show 2020.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Internasional
26 hari lalu

Kualifikasi Piala Dunia Italia Vs Israel, Demonstran Bentrok dengan Polisi di Luar Stadion Udine

Internasional
27 hari lalu

Italia Segera Akui Negara Palestina

Internasional
1 bulan lalu

Bukan Hanya PM Italia, Bos Perusahaan Senjata Leonardo Dilaporkan ke ICC Kasus Genosida Gaza

Internasional
1 bulan lalu

PM Italia Giorgia Meloni Kaget Dilaporkan ke ICC atas Tuduhan Terlibat Genosida di Gaza

Internasional
1 bulan lalu

Armada Global Sumud Flotilla Tak Gentar Hadapi Israel meski Kapal Perang Italia Mundur

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal