Ariel Noah Pamer Motor Pertama Suzuki RGR 150, Idola Remaja di Masanya

Muhamad Fadli Ramadan
Ariel Noah memamerkan motor pertama saat masih remaja Suzuki RGR 150 yang sangat populer di masanya.

JAKARTA, iNews.id - Ariel Noah memamerkan motor pertama saat masih remaja. Diketahui, motor tersebut merupakan Suzuki RGR 150 yang sangat populer pada masanya.

Gambar tersebut ditunjukkan Ariel Noah melalui Instagram Story mengikuti tren menunjukkan motor pertama. Terlihat Ariel muda menggunakan kaus berwarna biru dan celana pendek foto di samping motor pertamanya.

Motor tersebut memperlihatkan model motor sport dengan tangki berkelir biru tanpa fairing dan bodi belakang. Tampaknya motor itu sedang diperbaiki terlihat dari gaya Ariel Noah yang sedang memegang kunci-kunci.

Dalam video di kanal YouTube Rans Entertainment, Ariel mengatakan motor tersebut digunakannya saat masih duduk di bangku SMP. Dia mengakui motor tersebut kerap digunakannya untuk kebut-kebutan sehingga ayahnya meminta untuk mengganti ke motor bebek Suzuki Shogun.

"Shogun! Jadi pas gua SMP kan pakai RG tuh, nah pas kuliah kata bokap, udah jangan kebut-kebutan lagi, pakai motor bebek aja'. Nah, jadi motor bebek kuliah gua itu," kata Ariel Noah.

Sebagai informasi, Suzuki RGR 150 merupakan motor sport pertama yang dijual di Indonesia pada 1990. Motor ini memiliki ciri khas fairing yang hanya separuh, di mana bagian tengahnya tidak ada. Model ini akhirnya ditiru oleh Suzuki Satria FU generasi pertama.

Saat ini, Suzuki RGR 150 menjadi motor incaran kolektor, sehingga harganya cukup tinggi. Motor ini bisa ditemukan di pasar motor bekas dengan harga mulai Rp5 jutaan dengan kondisi yang perlu banyak perbaikan. Sementara harga tertinggi bisa mencapai Rp85 juta.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Music
14 hari lalu

Ariel NOAH Mendadak Nyanyi di DPR, Rapat RUU Hak Cipta Auto Riuh Tepuk tangan

Music
14 hari lalu

Ariel Noah hingga Judika Ngeluh soal Royalti Musik ke Fraksi PDIP, Ini Harapannya

Film
19 hari lalu

Valid! Ariel Noah Perankan Dilan ITB 1997

Nasional
21 hari lalu

Fraksi Golkar DPR Bertemu Ariel Noah hingga Armand Maulana, Bahas Royalti Musik

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal