Ion Mobility dan TVS Pamer Dynamo di IMOS+ 2023, Skuter Listrik Bergaya Sport

Ismet Humaedi
Ion Mobility bekerja sama dengan TVS Motor Company untuk mengembangkan skuter berbasis listrik Project Dynamo. (Foto: iNews.id)

TANGERANG, iNews.id- Ion Mobility menggandeng TVS Motor Company untuk memproduksi motor listrik Dynamo bergaya sport skuter. Motor listrik ini dipajang di IMOS+ 2023 untuk melihat respons pengunjung dan tak mustahil untuk dipasarkan juga di Indonesia.

Project Dynamo merupakan adaptasi konseptual Ion Mobility terhadap TVS X, motor listrik crossover premium unggulan TVS Motor yang diluncurkan awal tahun ini. Melalui motor listrik ini, Ion Mobility bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pengendara di Indonesia yang mengutamakan performa dan kecepatan, serta kendaraan yang efisien dan ramah lingkungan.

Founder dan CEO ION Mobility, James Chan, menyebutkan, melalui Project Dynamo, produk sepeda motor listrik akan terus dirancang dengan cermat dengan mempertimbangkan pengendara sepeda motor Indonesia, serta fitur dan karakteristik yang khas.

"Kami berkomitmen untuk meningkatkan ION yang merefleksikan gaya hidup terdepan dan terkini untuk sepeda motor listrik di Indonesia, dan percaya bahwa kreasi yang dihasilkan dari upaya gabungan kedua tim kami akan memanjakan para pengendara sepeda motor Indonesia dalam beberapa bulan dan tahun ke depan,” kata James Chan pada Rabu (25/10/2023) di IMOS+ 2023.

Editor : Ismet Humaedi
Artikel Terkait
Motor
1 bulan lalu

Baru Meluncur di GJAW, Motor Listrik eMotor Sprinto Bukukan SPK 500 Unit 

Motor
1 bulan lalu

Motor Listrik Tak Kunjung Dapat Subsidi, Produsen Menjerit

Motor
1 bulan lalu

Motor Listrik eMotor Sprinto Meluncur di GJAW 2025 Dibanderol Rp25 Juta, Intip Spesifikasinya

Motor
1 bulan lalu

Jarak Tempuh Motor Listrik Polytron Fox 350 Tembus 130 Km, Intip Spesifikasinya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal