Jaguar Land Rover Siapkan SUV Berbasis Tata Harrier

Riyandy Aristyo
Jaguar Land Rover (JLR) tengah mempersiapkan SUV baru yang lebih murah berbasis Tata Harrier. (Foto: Rushlane)

LONDON, iNews.id - Jaguar Land Rover (JLR) tengah mempersiapkan sport uility vehicle (SUV) baru berbasis kendaraan Tata Motors. Posisi SUV ini berada di bawah Land Rover Discovery Sport.

Dikutip dari Rushlane, Senin (16/12/2019), mobil berkode Land Rover L860 itu nantinya dibangun di atas platform Omega-Arc yang digunakan pada Tata Harrier. Langkah ini agar harga SUV tersebut lebih terjangkau.

Meski harganya lebih murah, tidak menghilangkan kesan mewah dari pabrikan asal Inggris itu. Fitur-fitur yang disematkan akan disesuaikan dengan standar Land Rover.

Banyak yang memprediksi, tampilan L860 akan mirip dengan Tata Harrier. Namun, JLR membantahnya karena bahasa desainnya tetap mengusung karakter khas JLR yang gahar dan sporty.

Urusan jantung pacu, Land Rover L860 bakal menggendong mesin Ingenium khas JLR dengan pilihan 3-silinder 1.500cc dan 4-silinder 2.000cc. Selin itu, akan hadir pula varian mild-hybrid dan plug-in hybrid.

Untuk harga, SUV tersebut dibanderol Rp500 jutaan atau 1,5 kali lipat lebih mahal dari basisnya, Tata Harrier. Model ini akan dirilis pada 2021.

Sekadar informasi, Tata Motors merupakan pemilik JLR di India. Jadi, wajar jika mereka saling bertukar teknologi untuk memperbarui beberapa modelnya di masa depan.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Motor
2 bulan lalu

Tidak Lapor Angka Penjualan, Tata Motors Akan Hengkang dari Indonesia?

Mobil
2 tahun lalu

Unik, Land Rover Defender Beratap Kain dalam Sekejap Habis Terjual

Mobil
4 tahun lalu

Jaguar Stop Luncurkan Mobil Baru hingga 2025, Fokus Kembangkan Model Listrik

Mobil
4 tahun lalu

Jaguar Land Rover Recall 111.000 Unit Mobil akibat Tangki Bahan Bakar Bocor

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal