SILVERSTONE, iNews.id - Drama pada putaran akhir mewarnai Grand Prix (GP) Inggris di Sirkuit Silverstone, Minggu (2/8/2020) malam WIB. Meski mobilnya mengalami kerusakan, pembalap Mercedes AMG Lewis Hamilton mampu memenangkan balapan.
Hamilton sedikit lambat ketika memulai balapan dari pole position. Namun, dia bisa menahan rekan satu timnya, Valtteri Bottas, tetap berada di posisi kedua. Sementara pembalap Red Bull Racing Max Verstappen di peringkat ketiga.
Pada akhir putaran pertama, pembalap tim Haas, Kevin Magnussen, bersentuhan dengan Alex Albon. Hal itu membuat Magnussen menghantam pembatas, kemudian safety car langsung mengintervensi, hingga putaran kelima.
Insiden kembali terjadi pada putaran ke-13. Kali ini, pembalap Scuderia Alpha Tauri Daniil Kvyat yang kehilangan kendali dan menabrak dinding pembatas. Safety car kembali keluar.
Kesempatan itu dimanfaatkan nyaris seluruh pembalap untuk mengganti bannya. Termasuk di antaranya Hamilton, Bottas dan Verstappen, sehingga posisi tiga besar tak mengalami perubahan hingga safety car menyingkir pada putaran ke-19.