Fajar/Fikri Bantai Ganda Tuan Rumah di China Masters 2025, Tembus 16 Besar!

Andika Rachmansyah
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, tampil gemilang di babak 32 besar China Masters 2025 (Foto: PBSI)

SHENZHEN, iNews.id – Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, tampil gemilang di babak 32 besar China Masters 2025. Mereka menaklukkan duet tuan rumah Huang Di/Liu Yang dua gim langsung 21-10, 21-17, Selasa (16/9/2025) di Shenzhen Arena, China.

Pasangan Pelatnas PBSI Cipayung ini langsung tancap gas sejak awal laga. Mereka dengan cepat memimpin 7-2 atas duo China. Berkat agresivitas dan ketenangan di lapangan, Fajar/Fikri unggul 11-5 saat interval gim pertama.

Selepas jeda, tempo permainan tetap dijaga. Serangan demi serangan tak terbendung, dan pasangan Indonesia terus memperbesar jarak poin hingga 17-9. Gim pertama akhirnya dimenangkan Fajar/Fikri dengan skor telak 21-10.

Gim Kedua Lebih Ketat, Tapi Tetap Milik Indonesia

Memasuki gim kedua, laga berlangsung lebih menegangkan. Huang/Liu sempat memberi perlawanan sengit dengan menyamakan skor dan bahkan memimpin 11-10 di interval gim kedua.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
4 bulan lalu

Rian/Yeremia Kalah Dramatis dari Wakil Malaysia di 32 Besar China Masters 2025

All Sport
14 hari lalu

Rian/Rahmat Tak Terbendung! Sabet Juara Astana International Challenge 2025

Soccer
16 hari lalu

Fajar/Fikri Takluk! Ganda Putra Indonesia Tersingkir dari BWF World Tour Finals 2025

All Sport
18 hari lalu

Super Sengit! Fajar/Fikri Tumbang dari Aaron Chia/Soh Wooi Yik di BWF World Tour Finals 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal