Hasil Japan Open 2022: Fajar/Rian ke Perempat Final, Bisa Tuntaskan Dendam Daddies

Andika Rachmansyah
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melaju ke perempat final Japan Open 2022 (Foto: Twitter/@INABadminton)

OSAKA, iNews.id - Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melaju ke perempat final Japan Open 2022. Mereka mengalahkan duo Thailand, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren 21-9, 17-21, 21-12 pada 16 Besar, Rabu (1/9/2022) sore.

Di perempat final nanti Fajar/Rian jumpa pasangan China Liang Wei Keng/Wang Chang. Sang lawan ke babak delapan besar setelah mengalahkan ganda putra senior Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di 16 Besar.

Jalannya Pertandingan

Berlaga di Maruzen Intec Arena, Fajar/Rian langsung mendominasi jalannya pertandingan. Duet berjuluk FaJri ini berhasil cetak empat angka beruntun sehingga unggul 6-1 atas Jomkoh/Kedren.

Fajar/Rian akhirnya berhasil unggul atas wakil Thailand di interval pertama dengan skor cukup telak 11-5. Dominasi pasangan ranking enam dunia itu masih berlanjut setelah interval. Jomkoh/Kedren benar-benar dibuat tak berkutik olehnya.

Pasangan andalan Indonesia itu terus memperlebar keunggulannya menjadi 15-7. Tak ingin menyia-nyiakan momentum, Fajar/Rian pun menang meyakinkan atas Jomkoh/Kedren di gim pertama dengan skor akhir 21-9.

Pada gim kedua, pertandingan berlangsung cukup sengit. Kali ini, serangan yang dilancarkan Jomkoh/Kedren mampu membuat Fajar/Rian kerepotan. Terbukti, mereka berhasil unggul 8-5 atas pasangan ranking enam dunia itu.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
4 hari lalu

Fajar/Fikri Disingkirkan Jagoan Tuan Rumah, Indonesia Jadi Penonton di Final Malaysia Open 2026

All Sport
4 hari lalu

Resep Comeback Brutal Fajar/Fikri yang Hancurkan Jagoan India di Malaysia Open 2026

Soccer
5 hari lalu

Fajar/Fikri Tembus Semifinal Malaysia Open 2026 usai Hajar Rankireddy/Shetty

All Sport
6 hari lalu

Fajar/Fikri Lolos ke Perempat Final Malaysia Open 2026, Siap Balas Dendam ke Rankireddy/Shetty

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal