Hasil Syed Modi India International 2025: Isyana/Rinjani Hajar Duo Australia! Melaju ke 16 Besar

Andika Rachmansyah
Ganda putri Indonesia, Isyana Syahira Meida/Rinjani Kwinnara Nastine, tampil dominan dan memastikan tiket ke babak 16 besar Syed Modi India International 2025 (Foto: PBSI)

LUCKNOW, iNews.id – Pasangan ganda putri Indonesia, Isyana Syahira Meida/Rinjani Kwinnara Nastine, tampil dominan dan memastikan tiket ke babak 16 besar Syed Modi India International 2025. Mereka menumbangkan duet Australia, Laudya Chelsea Griselda/Nozomi Shimizu, 21-16, 21-11 di BBD U.P Badminton Academy, India, Selasa (25/11/2025) malam WIB.

Isyana/Rinjani sempat goyah di awal laga. Mereka terlihat kesulitan membaca variasi serangan lawan hingga tertinggal 3-6. Meski begitu, perlahan mereka menipiskan selisih angka menjadi 6-8, sebelum akhirnya menutup interval gim pertama dengan skor tipis 10-11.

Usai jeda, performa Isyana/Rinjani meningkat drastis. Mereka membalikkan keadaan menjadi 15-13 dan terus menekan pertahanan pasangan Australia tersebut. Poin demi poin berhasil diamankan hingga unggul 19-13, lalu menutup gim pertama dengan kemenangan 21-16.

Memasuki gim kedua, duo Indonesia sempat tertinggal 4-5. Namun ritme permainan cepat kembali mereka temukan dan berbalik memimpin 8-5. Isyana/Rinjani kemudian unggul 11-8 saat interval, sebelum semakin percaya diri menggempur pertahanan Griselda/Shimizu.

Mereka tak terbendung dan melesat jauh 17-10. Tanpa kesulitan berarti, pasangan muda Indonesia itu menutup gim kedua dengan skor telak 21-11—sekaligus memastikan langkah ke babak 16 besar.

Penampilan solid di laga pembuka ini menjadi modal positif bagi Isyana/Rinjani untuk melanjutkan perjalanan mereka di turnamen Super 300 tersebut.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
21 jam lalu

Apriyani/Fadia Dicoret! Ini Daftar Wakil Indonesia di Syed Modi India International 2025

All Sport
21 jam lalu

Apriyani/Fadia Mendadak Ditarik dari Syed Modi India International 2025, Ada Apa?

All Sport
21 hari lalu

Hasil Korea Masters 2025: Raymond/Nikolaus Melaju, Isyana/Rinjani Tersingkir

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal