MEXICO CITY, iNews.id - Pembalap tim Formula One (F1) Scuderia Ferrari Sebastian Vettel merasa dirinya tak seharusnya menjadi unggulan pada Grand Prix (GP) Meksiko di Sirkuit Autodromo Hermanos Rodriguez, Senin (28/10/2019) dini hari WIB. Dia menilai mobil Ferrari andalannya akan terganjal di sejumlah tikungan.
Desain sirkuit berpanjang 4,3 km itu memang didominasi dengan sejumlah lintasan lurus. Hal itu seharusnya bisa menguntungkan Ferrari yang memiliki kecepatan tinggi.
Meski begitu, Vettel merasa karakteristik sirkuit yang unik membuat potensi mobil Ferrari tak akan bisa dimaksimalkan. Oleh sebab itu, dia harus mencari cara untuk mengatasinya.
“Jika melihat lintasannya yang banyak lurus, memang kami kuat pada lintasan lurus di sejumlah balapan, tetapi masih ada tikungan juga. Di lintasan ini, efisiensi mobil tak terlalu berpengaruh,” kata Vettel kepada Crash.
“Mobil kami cukup efisien dalam menyalurkan tenaga, jadi kemungkinan tak bisa memaksimalkan keunggulan. Kami masih harus melihat bagaimana mengatasi beberapa tikungan. Beberapa tikungan memang menjadi kelemahan kami,” ujarnya.
Namun, pembalap asal Jerman itu cukup optimistis bisa menemukan setelan terbaik untuk mobilnya. Dengan begitu, dia berharap bisa mengatasi kelemahan mobilnya
“Saya merasa percaya diri karena kami memiliki paket mobil yang bagus. Sejumlah bagian lintasan menguntungkan kami, meski ada yang bakal memberikan kesulitan. Faktor cuaca juga akan ikut mempengaruhi,” tutur Vettel.