Kalahkan Sesama Ganda Indonesia, Kevin/Marcus ke Perempat Final

Fitradian Dimas Kurniawan
Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamulja (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon (kanan). (Foto: PBSI)

TOKYO, iNews.id - Pasangan ganda putra nomor satu dunia Marcus Gideon Fernaldi/Kevin Sanjaya Sukamuljo lolos ke perempat final Jepang Terbuka 2018. Mereka mengalahkan wakil Indonesia lainnya Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso lewat straight game 21-13 dan 21-17 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Kamis (13/9/2018) siang WIB.

Marcus/Kevin dengan mudah memimpin di awal game pertama dengan skor 2-0. Wahyu/Ade sempat menyamakan angka 2-2, tetapi tak mampu membendung ketangguhan Minions, sehingga game pembuka menjadi milik mereka.

Di awal game kedua, Wahyu/Ade berusaha untuk memberikan perlawanan dan berhasil memimpin 5-2. Tetapi, Minions dapat mengejar dan kedudukan menjadi imbang 9-9.

Jam terbang dan pengalaman Marcus/Kevin akhirnya membuat mereka berbalik memimpin menjadi 15-11. Hingga laga berakhir Wahyu/Ade tak mampu mengimbangi permainan cepat Minions.

Sementara itu, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengalahkan pasangan Taiwan Lee Jhe Huei/Lee Yang melalui straight game 21-14 dan 21-18. Fajar/Rian akan menghadapi Li Junhui/Liu Yuchen asal China.

Junhui/Yuchen melaju setelah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan terpaksa walkover. Kekalahan juga menimpa Berry Angriawan/Hardianto yang takluk dari pasangan tuan rumah Takuro Hoki/Yugo Kobayashi lewat straight game 17-21 dan 13-21. Dengan hasil ini, Indonesia dipastikan hanya memiliki dua pasang ganda putra di perempat final.

Editor : Haryo Jati Waseso
Artikel Terkait
All Sport
4 bulan lalu

Kevin Sanjaya Soroti Anjloknya Prestasi Ganda Putra Indonesia: Terlalu Mudah Menyerah!

All Sport
4 bulan lalu

Pensiun Jadi Atlet, Kevin Sanjaya Serius Bangun Industri Olahraga, Dimulai dari Biliar

Soccer
11 bulan lalu

Pelatih Ganda Putra Pelatnas PBSI Berambisi Ciptakan The Next Minions

All Sport
11 bulan lalu

Tampil di Kejurnas 2024 usai Pensiun, Marcus Gideon Berencana Comeback?

All Sport
11 bulan lalu

Marcus Gideon Berperan Bikin Performa Sabar/Reza Melejit

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal