Langkah Fajar/Rian Disetop Ganda Denmark di Semifinal Thailand Open 2025

Andika Rachmansyah
Langkah ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto terhenti di semifinal Thailand Open 2025. (Foto: PBSI)

BANGKOK, iNews.id - Langkah ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto terhenti di semifinal Thailand Open 2025. Mereka dikalahkan duo Denmark, William Kryger Boe/Christian Faust Kjaer 13-21, 12-21, di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand, Sabtu (17/5/2025) sore.

Fajar/Rian langsung mendapat tekanan dari Boe/Kjaer. Pasangan ranking empat dunia itu bahkan tertinggal jauh dengan skor 1-8.

Situasi itu membuat Fajar/Rian tertinggal 5-11 dari wakil Denmark tersebut di interval gim pertama. Setelah jeda, ganda putra andalan Indonesia itu mencoba untuk memangkas ketertinggalannya dari Boe/Kjaer.

Akan tetapi, Boe/Kjaer masih mampu memperlebar keunggulan menjadi 15-10. Pada akhirnya, Fajar/Rian harus mengakui ketangguhan wakil Denmark tersebut dengan kekalahan 13-21 di gim pertama.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
8 bulan lalu

Langkah Fajar/Rian Disetop Ganda Denmark di Semifinal Thailand Open 2025

All Sport
8 bulan lalu

Jadwal Semifinal Thailand Open 2025 Hari Ini: Fajar/Rian Vs Duo Denmark

All Sport
8 bulan lalu

Hasil Thailand Open 2025: Amri/Nita ke Semifinal, Adnan/Indah Tersingkir

All Sport
8 jam lalu

Fajar/Fikri Lolos ke Perempat Final Malaysia Open 2026, Siap Balas Dendam ke Rankireddy/Shetty

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal