Menangi Perang Saudara, Ahsan/Hendra ke Perempat Final Hong Kong Open 2019

Fitradian Dimas Kurniawan
Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Foto: PBSI)

HONG KONG, iNews.id – Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan memenangi perang saudara kontra kompatriotnya Wahyu Nayaka Arya/Ade Yusuf Santoso pada putaran kedua Hong Kong Open 2019, Kamis (14/11/2019). Main di Hong Kong Coliseum, Ahsan/Hendra menang straight game 21-17 dan 21-18.

Wahyu/Ade mampu memulai pertandingan dengan baik pada awal game pertama dan dapat memimpin dengan skor 2-0. Namun, Ahsan/Hendra memberikan perlawanan yang ketat, sehingga dapat membuat angka imbang menjadi 10-10.

Setelah itu, Ahsan/Hendra dapat memimpin dengan skor 11-10 ketika interval. Tetapi, Wahyu/Ade mempercepat tempo permainannya untuk menyamakan skor menjadi 14-14. Namun, Ahsan/Hendra sanggup mematikan langkah Wahyu/Ade dan kembali unggul 19-16, sebelum merebut game perdana.

Pada game kedua, Wahyu/Ade kembali berusaha bermain agresif dan membuat Ahsan/Hendra kerepotan. Hal itu membuat The Daddies sempat tertinggal dengan angka 3-5. Namun, mereka menunjukkan kelasnya dan membuat kedudukan sama kuat menjadi 9-9.

Meski begitu, Wahyu/Ade berusaha untuk tampil tenang, sehingga bisa memimpin dengan skor 11-10 ketika interval. Namun, Ahsan/Hendra dapat menyamakan skor menjadi 12-12. Setelah itu, mereka tak memberikan Wahyu/Ade peluang dan berbalik unggul dengan angka 18-12.

Tak mau kalah begitu saja, Wahyu/Ade berusaha mengejar dan memangkas ketertinggalannya menjadi 18-19. Namun, Ahsan/Hendra mampu mengamankan poin-poin kritis dan sukses meraih kemenangan dengan tempo 37 menit.

Dengan hasil ini, Ahsan/Hendra tinggal menunggu calon lawan yang bakal mereka hadapi pada babak perempat final. The Daddies bakal bertemu pemenang dari laga antara pasangan Denmark Mathias Boe/Mads Conrad-Petersen dengan duet Rusia Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
2 bulan lalu

Mantap! Hendra Setiawan/Debby Susanto Juara BWF World Senior Championships 2025

All Sport
3 bulan lalu

Didampingi sang Legenda, Sabar/Reza Usung Misi Juara Dunia di Paris

All Sport
3 bulan lalu

Comeback Sang Legenda! Hendra Setiawan Bongkar Target Serius di BWF World Senior Championships 2025

All Sport
3 bulan lalu

Menanti Aksi Hendra Setiawan di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Senior 2025, Main Ganda Campuran

All Sport
3 bulan lalu

Legenda Hendra Setiawan Comeback di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Senior 2025, Siapa Duetnya?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal