Novak Djokovic Ragu Ikut AS Terbuka, Ini Alasannya

Fitradian Dimas Kurniawan
Petenis Serbia Novak Djokovic. (Foto: AFP)

BELGRADE, iNews.id  Petenis asal Serbia Novak Djokovic pesimistis bakal ikut Amerika Serikat (AS) Terbuka 2020. Dia menilai kondisi saat ini masih belum kondusif.

Sama seperti olahraga lainnya, sejumlah turnamen tenis mengalami penundaan akibat pandemi virus corona. Termasuk AS Terbuka 2020 yang awalnya akan digelar Maret, kini bergeser menjadi 31 Agustus.

Hanya saja, Djokovic merasa sulit mengikuti AS Terbuka tahun ini karena waktunya terlalu mepet, dan kondisinya tidak memungkinkan.

Pasalnya, petenis dari luar AS harus menjalani karantina mandiri selama 14 hari sebelum bisa ikut bersaing. Padahal, dalam waktu itu dia juga tak diperkenankan berlatih.

“Sebagian besar pemain yang telah saya ajak bicara pesimistis bisa pergi ke sana. Untuk saat ini, kemungkinan saya akan melanjutkan musim pada September. Kondisinya cukup ekstrem, dan tampaknya tak memungkinkan bermain,”kata Djokovic kepada RTS, Rabu (10/6/2020).

Salah satu alasan yang membuat banyak petenis ragu adalah waktu yang mepet dengan Prancis Terbuka 2020, Grand Slam lainnya. Ajang yang digelar di Roland Garros itu rencananya bakal diadakan September mendatang, dan menjadi fokus utama banyak petenis.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
2 bulan lalu

Adu Statistik Janice Tjen vs Emma Raducanu di US Open 2025, Duel Sejarah untuk Indonesia

All Sport
2 bulan lalu

Jadwal Lengkap US Open 2025: Pertarungan Petenis Dunia Bisa Disaksikan di Vision+

All Sport
2 bulan lalu

Janice Tjen Ungkap Peran Aldila Sutjiadi di Balik Sukses US Open 2025

All Sport
2 bulan lalu

Komentar Berkelas Janice Tjen usai Dipastikan Bentrok Emma Raducanu di US Open 2025

All Sport
3 bulan lalu

Janice Tjen Lolos ke Babak Utama US Open 2025, Cetak Sejarah untuk Indonesia!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal