Petenis Cantik Indonesia Priska Madelyn Raih Emas SEA Games 2023 usai Hajar Wakil Thailand

Muammar Yahya Herdana
Petenis cantik Indonesia Priska Madelyn Nugroho menang dramatis wakil Thailand, Lanlana Tararudee di final Tenis Tunggal Putri SEA Games 2023. Priska meraih medali emas untuk Indonesia.(foto: Instagram/Priskanugroho).)

PHNOM PENH, iNews.id- Petenis cantik Indonesia Priska Madelyn Nugroho menang dramatis wakil Thailand, Lanlana Tararudee di final Tenis Tunggal Putri SEA Games 2023. Priska meraih medali emas untuk Indonesia.

Pertandingan tersebut dilangsungkan di Tenis Arena Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, Sabtu (13/5/2023) pagi WIB. Melalui persaingan sengit, Priska berhasil menang dalam permainan tiga set, 6-7(1), 7-6, dan 7-5.

Persaingan sengit langsung ditunjukan oleh kedua pemain sejak pertandingan dimulai. Priska terus berupaya untuk tampil agresif dalam melakukan serangan, namun Lanlana juga mampu mengimbanginya.

Meski begitu, Priska juga beberapa kali melakukan kesalahan sehingga akurasi pukulannya tak maksimal. Hal tersebut mampu dimanfaatkan dengan baik bagi Lanlana untuk mencetak poin.

Hingga akhir set pertama, kedua pemain terus berupaya menunjukan dominasinya dalam melakukan serangan. Namun Priska akhirnya gagal mengamankan set pertama usai kalah dengan skor tipis 6-7(1).

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
All Sport
1 hari lalu

Global Jaya Sejahtera Back to Back Juara Tenis Meja MNC Sports Competition 2025

Soccer
3 hari lalu

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-22 Vs Mali Jilid 2, Garuda Muda Ogah Kalah Lagi!

All Sport
4 hari lalu

Petenis Indonesia Janice Tjen Pede Bisa Tembus 20 Besar Dunia!

Soccer
5 hari lalu

Indra Sjafri Kantongi Strategi Khusus untuk Hancurkan Mali

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal