Saksikan Aksi 15 Wakil Indonesia di Japan Open 2023 Besok, Live di iNews

MNC Media
Japan Open 2023 bisa disaksikan di iNews, Home of Badminton. (Foto: MNC Media)

TOKYO, iNews.id - Sebanyak 15 wakil Indonesia akan beraksi di Japan Open 2023. Saksikan aksinya secara live di iNews.

Wakil-wakil Indonesia akan kembali berjuang di rangkaian turnamen Across Continents: BWF World Tour 2023. Anthony Ginting dkk akan beraksi dalam ajang Japan Open 2023 yang digelar pada 25-30 Juli 2023 di Yoyogi 1st Gymnasium.

Di BWF Super 750 ini, pastinya banyak menghadirkan para pebulu tangkis terbaik dunia. Indonesia pun tentu akan menurunkan pasukan terbaiknya untuk bisa berlaga memperebutkan gelar juara. Dari total 15 wakil yang berpartisipasi, terdapat 6 pemain yang menyandang status sebagai unggulan dalam turnamen bergengsi ini.

Dua dari tiga wakil di nomor tunggal putra, dipastikan menjadi unggulan yakni Anthony Sinisuka Ginting (2) dan Jonatan Christie (5). Kemudian, di nomor ganda putra terdapat Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang bertengger di posisi pertama. Terakhir kali, pasangan berjuluk FajRi tersebut menjuarai All England Open 2023 dan hingga saat ini  mereka belum lagi berhasil meraih trofi. Tetapi, baru-baru ini performa mereka mulai membaik dengan menjadi runner-up di Korea Open 2023 kemarin.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
All Sport
2 hari lalu

Ganda Putra Paling Panas! Fajar/Fikri Makin Menggila, 7 Turnamen Tembus 4 Final

All Sport
2 hari lalu

Muhammad Shohibul Fikri Ditanya Soal Isu Dipermanenkan Duet dengan Fajar Alfian, Jawabannya Mengejutkan!

Soccer
4 hari lalu

Pesan Menyentuh Fajar Alfian untuk Rian Ardianto usai Resmi Berpisah setelah 11 Tahun

All Sport
5 hari lalu

Komentar Mengejutkan Jonatan Christie usai Juara Hylo Open 2025

All Sport
5 hari lalu

Jonatan Christie Juara Hylo Open 2025 usai Bungkam Magnus Johannesen Dua Gim Langsung

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal