Tempati Podium Ke-2 Setelah Start Paling Belakang, Vettel: Rasanya Sangat Lama

Fitradian Dimas Kurniawan
Sebastian Vettel (Foto: Twitter @sebvettelnews)

HOCKENHEIM, iNews.id – Pembalap tim Formula One (F1) Scuderia Ferrari Sebastian Vettel mengakui betapa sulitnya balapan Grand Prix (GP) Jerman di Sirkuit Hockenheimring, Minggu (28/7/2019) malam WIB. Apalagi dia harus memulai balapan dari posisi paling belakang. 
 
Vettel harus berada di belakang, karena turbonya mengalami masalah ketika kualifikasi. Apalagi cuacanya kerap berubah. Tetapi, dia menampilkan performa yang hebat dengan strategi tepat, sehingga bisa menduduki podium kedua.  
 
“Balapan terasa sangat lama dan seperti tak ada henti. Tetapi, balapan ini menyenangkan, terlebih di cuaca yang sulit ditebak. Tidak mudah untuk membaca situasi dan menentukan langkah paling tepat,” kata Vettel di laman resmi F1. 
 
Masalah pada turbo sempat kembali dirasakan pembalap berusia 31 tahun itu pada awal balapan. Tetapi, hal itu perlahan lenyap, dan tak memberikan masalah kepada Vettel. Namun, dia juga heran bagaimana kerusakan itu mendadak hilang. 
 
“Rasaya saya tak mengalami masalah berarti, meski pada awalnya sempat mengkhawatirkan. Kemudian kondisi mesin semakin membaik dan saya bisa menjauhi masalah. Saya tidak tahu bagaimana cara untuk menjelaskan balapan ini,” ujarnya. 
 
Pembalap asal Jerman itu merasa pembalap lainnya terlalu waspada ketika lintasan masih basah. Berbekal mobil Ferrari SF90 yang mumpuni, Vettel pun mengambil risiko dan mendahului para rivalnya. Hal itu terbukti membuahkan hasil, dengan podium kedua. 
 
“Saya sadar bisa lebih cepat dan berada di waktu yang tepat untuk mendahului lawan. Rasanya banyak pembalap yang terlalu berhati-hati ketika memasuki tikungan, dan hal itu saya manfaatkan untuk menekan,” tutur Vettel.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
30 hari lalu

Carlos Sainz Sebut Marc Marquez Sebagai Ayrton Senna dari Dunia MotoGP

All Sport
2 bulan lalu

Jadwal Lengkap F1 GP Italia 2025, Saksikan di Vision+

Motor
3 bulan lalu

Motor Michael Schumacher Dilelang Terjual Rp1,4 Miliar

All Sport
4 bulan lalu

Jadwal Lengkap F1 Belgian Grand Prix 2025, Eksklusif di VISION+!

All Sport
4 bulan lalu

Jadwal Lengkap F1 GP Inggris 2025, Begini Cara Nonton Live Streaming Balapan di Silverstone

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal