4 Fakta Menarik Mauro Zijlstra, Calon Striker Timnas Indonesia yang Merumput di Belanda

Wikku D Nugroho
Fakta Menarik Mauro Zijlstra (Foto: Instagram/maurozijlstra)

JAKARTA, iNews.id - Fakta menarik Mauro Zijlstra jadi perhatian pencinta sepak bola Tanah Air. Sebab, pemain yang berkarier di Belanda itu jadi salah satu calon pemain keturunan yang akan di naturalisasi oleh PSSI. 

Kabar itu didapat dari podcast Mauro di kanal YouTube, VoetbalPrimeur. Ya, saya sedang dalam proses (naturalisasi), itulah yang mereka (PSSI) sebut. Kami sedang mengurus paspor saya. Mereka sedang memeriksa dokumen-dokumen". 

"Jika semuanya baik-baik saja, saya akan segera terbang ke Indonesia.", lanjut pemain yang terbiasa bermain sebagai penyerang tersebut. 

Tersimpan beberapa hal menarik dari Mauro Zijlstra yang belum diketahui oleh para penggemar Timnas Indonesia. Lantas, apa saja itu? 

Berikut fakta menarik Mauro Ziljstra yang dilansir dari berbagai sumber, Jumat (20/9/2024). 

Fakta Menarik Mauro Zijlstra

1. Berdarah Bandung

Menurut transfermarkt, Mauro Ziljstra lahir di Zaandam, Belanda, pada 9 November 2004. Meski lahir di Negeri Bunga Tulip, pemain yang juga bisa bermain di posisi gelandang serang itu memiliki darah Indonesia dari sang ayah dan nenek yang berasal dari Bandung, Jawa Barat. 

2. Pemain Serba Bisa

Seperti disebutkan di awal, Mauro bisa ditempatkan di dua posisi, yakni penyerang depan dan gelandang serang. Menariknya, catatan gol saat bermain di dua posisi tersebut ternyata sama baiknya. 

Masih menurut transfermarkt, Mauro saat bermain di posisi penyerang mampu mengemas 11 gol dari 14 laga. Sementara itu, saat berposisi sebagai gelandang serang ia mampu mencetak 12 gol dan 5 assist. 

Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait
Soccer
3 jam lalu

3 Alasan Timur Kapadze Cocok Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
4 jam lalu

Garuda Saudi Buka Suara! Bantah Keras Isu Monopoli Tiket Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Jeddah

Soccer
7 jam lalu

Aksi Gila Jay Idzes Jadi Sorotan Serie A Usai Wajahnya Jadi Tameng Kemenangan Sassuolo

Soccer
21 jam lalu

Emil Audero Murka! Sebut Kekalahan dari Pisa Memalukan

Soccer
1 hari lalu

Kevin Diks Cetak Gol Spektakuler saat Monchengladbach Hantam Koln, Statistiknya Bikin Salut!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal