5 Bomber Liga 1 Asli Indonesia yang Perlu Dicoba Shin Tae-yong, Nomor 3 Dijuluki Del Piero

Furqon Al Fauzi
Persebaya Surabaya menang 3-2 atas TIRA Persikabo dalam lanjutan Liga 1 2021/2022. Striker Persebaya, Samsul Arif hattrick. (foto: Persebaya.id).

JAKARTA, iNews.id - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui skuad Garuda krisis striker haus gol. Beberapa nama ini pun patut menjadi pertimbangan untuk dijajal di lini depan tim merah-putih.

Deretan striker Timnas Indonesia memang belum memuaskan Shin Tae-yong. Pengalaman itu dirasakan pelatih asal Korea Selatan tersebut pada ajang Piala AFF 2020. Bomber yang dibawa untuk bertanding tak memenuhi ekspektasinya.

Hanya Ezra Walian yang berhasil menyarangkan gol ke gawang lawan pada Piala AFF 2020 lalu. Striker jebolan Ajax Amsterdam itu mencetak dua gol saja. Sementara tiga striker lainnya yakni Kushedya Hari Yudo, Dedik Setiawan, dan Hanis Saghara Putra tak mencetak satu gol pun. 

Hal ini membuat Shin Tae-yong akan mencari penyerang berdarah Indonesia yang memiliki naluri predator di dalam kotak penalti. Mengutip Sportstars.id, berikut lima pemain berdarah Indonesia tersubur Liga 1 2021/2022 yang bisa jadi pilihan pas Shin Tae-yong.

Berikut 5 bomber Liga 1 Asli Indonesia:

1. Yohanes Ferinando Pahabol (Persipura Jayapura) - 6 Gol

Penyerang Persipura Jayapura, Yohanes Pahabol saat merayakan gol ke gawang Persiraja Banda Aceh dalam laga Liga 1 2021/2022 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jumat (24/9/2021). (Foto: Twitter/@persipura63)

Persipura Jayapura boleh tenggelam pada putaran pertama Liga 1 2021/2022. Namun tidak dengan Yohanes Ferinando Pahabol. Sejauh ini, winger Persipura tersebut menjadi salah satu pemain berdarah Indonesia tersubur di Liga 1.

Torehan gol Pahabol sama dengan yang dikoleksi oleh Samsul Arif. Sebagai pemain yang berposisi sebagai gelandang atau winger, produktivitas Pahabol cukup menjanjikan. Dia bisa juga menjadi solusi kebuntuan barisan depan Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.

2. Irfan Jaya (PSS/Bali United) - 6 Gol

Irfan Jaya sudah membuktikan ketajamannya di Timnas Indonesia. Namun, dia dinilai harus lebih konsisten jika ingin dicap pemain penting di lini depan skuad Garuda. (Foto: PSSI)

Irfan Jaya bisa dibilang sebagai salah satu pemain yang sangat dikenali oleh Shin Tae-yong. Pelatih asal Korea Selatan (Korsel) tersebut kerap memanggil pemain yang kini membela Bali United tersebut di beberapa ajang yang diikuti Timnas Indonesia.

Ketajaman Irfan Jaya juga sudah terbukti di Piala AFF 2020. Pria asal Bantaeng, Sulawesi tersebut menjadi pencetak gol terbanyak Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 dengan tiga gol.

Torehan gol Irfan Jaya hanya terpaut satu gol dari topskor Piala AFF 2020 yakni Bienvenido Maranon (Filipina), Teerasil Dangda, Chanatip Songkrasin (Thailand), dan Safawi Rasid (Malaysia). 

Irfan Jaya kemungkinan juga masih akan jadi pilihan utama Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia menjalani laga FIFA Matchday akhir Januari mendatang. Jika sebelumnya dia sering dimainkan di sisi lapangan, mungkin sang pelatih bisa menjajalnya sebagai penyerang tengah.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
1 jam lalu

Mantan Kapten Persija Restui Pelatih Persib Latih Timnas Indonesia

Soccer
4 jam lalu

Hamka Hamzah Sebut 2 Sosok yang Cocok Latih Timnas Indonesia, Siapa Saja?

Soccer
5 jam lalu

Rencana Thom Haye usai Dapat Sanksi Berat dari FIFA

Soccer
6 jam lalu

3 Alasan Timur Kapadze Cocok Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
7 jam lalu

Garuda Saudi Buka Suara! Bantah Keras Isu Monopoli Tiket Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Jeddah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal