Agustina Loos Matrella: Wasit Tercantik Dunia, Football Lovers Auto Terpesona!

Reynaldi Hermawan
Agustina Loos Matrella mencuri perhatian publik sebagai wasit tercantik dunia (Foto: IG/agustinaloosm)

BUENOS AIRES, iNews.id - Agustina Loos Matrella mencuri perhatian publik sebagai wasit tercantik dunia. Dia baru mengukir sejarah dalam sepak bola Argentina.

Loos Matrella menjadi wanita pertama yang memimpin final Liga Regional Tres Lomas, saat Atletico Quenuma menang tipis 1-0 atas Atletico Argentino berkat gol cepat Francisco Cotignola. Dia tampil memukau di lapangan dengan rok hitam yang elegan, menegaskan otoritasnya sambil tetap tampil stylish.

Namun, perhatian dunia tidak hanya datang dari lapangan. Foto-foto Agustina di luar pekerjaan, telah membangun basis penggemar yang besar di Instagram. Setiap unggahannya langsung banjir komentar seperti: “Wasit tercantik,” “Cantik sekali,” dan “Kamu memang luar biasa!”

Loos Matrella menegaskan fokus profesionalismenya dalam setiap pertandingan. Dia menulis setelah final Liga Tres Lomas:

“Banyak kerja keras di balik 90 menit itu. Sangat memuaskan membuktikan diri sekali lagi dan bangkit di momen yang tepat. Hari ini, aku tidak bisa menahan diri untuk melihat kembali dan memeluk Agustina remaja yang, di tengah kekacauan hidupnya, memilih olahraga dan menemukan tempat bahagianya.”

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Buletin
6 jam lalu

John Herdman Umbar Janji Besar usai Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
4 hari lalu

Wasit Piala Afrika 2025 Dicoret Mendadak Jelang Nigeria vs Aljazair Gara-Gara Salah Pakai Sepatu, Kok Bisa?

Soccer
7 hari lalu

Persib vs Persija Dipimpin Wasit Elite Asia, Ko Hyung-jin Siap Kawal Panasnya El Clasico Indonesia

Soccer
9 hari lalu

Fabio Capello Sebut Wasit Mafia! Ungkap Cara Ampuh Perbaiki VAR

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal