SWANSEA, iNews.id - Liverpool harus mengakui keunggulan Swansea setelah dihantam 1-0, pada laga Premier League, di Stadion Liberty, Selasa (23/2/2018) dini hari WIB. Bek The Swans, Alfie Mawson jadi penentu kemenangan klub Wales tersebut, pada laga yang disiarkan secara langsung oleh RCTI itu .
Bertekad untuk merengkuh kemenangan, The Reds memutuskan bermain menyerang sejak awal. Bahkan di menit ke-23, mereka nyaris mencetak gol lewat tandukan Virgil van Dijk.
Namun, bola masih menyamping gawang Swansea yang dijaga Lukasz Fabianski. Pada menit ke-33, giliran Alex Oxlade-Chamberlain yang mengancam gawang Swansea. Tetapi, Fabianski masih bisa menyelamatkan gawangnya dari kebobolan.
Akhirnya di menit ke-40, Swansea berhasil mencetak gol lewat Alfie Mawson yang mendapatkan umpan Federico Fernandez, memanfaatkan kemelut di depan gawang Si Merah. Pada babak kedua, Liverpool terus mengurung pertahanan Swansea.
Pada menit ke-54, Mohamad Salah mencoba melepaskan tembakan berbahaya. Namun, bola masih menyamping gawang Swansea. Pelatih Liverpool, Juergen Klopp mencoba menambah daya serang dengan memasukkan Danny Ings.
Mantan pemain Burnley itu pun langsung memberikan ancaman di menit ke-77, dengan sepakannya. Sayang, Fabianski masih cukup cekatan untuk menahan bola. Kiper Polandia itu, kembali menjadi pahlawan Si Angsa, dengan menepis tandukan Van Dijk di menit ke-85.
Hingga peluit tanda laga berakhir berbunyi, kedudukan tak berubah. Hasil minor ini, untungnya tak membuat posisi Liverpool berubah. Mereka masih berada di posisi keempat klasemen sementara Premier League. Swansea juga masih menjadi juru kunci klasemen.
SUSUNAN PEMAIN
SWANSEA (5-4-1)
Fabianski; Naughton, Van der Hoorn, Fernandez, Mawson, Olsson; Dyer (Carroll 64’), Fer, Ki, Clucas; Ayew (Bony)
Pelatih: Carlos Carvalhal
LIVERPOOL (4-2-3-1)
Karius; Gomez, Matip, Van Dijk, Robertson; Can, Wijnaldum (Ings 73’); Salah, Oxlade-Chamberlain (Lallana 86’), Mane; Firmino
Pelatih: Juergen Klopp
KLASEMEN