Arema Vs Persebaya: Aji Santoso Ingin Derbi Jatim Jadi Momentum Kebangkitan Bajol Ijo

Avirista Midaada
Persebaya Surabaya akan melakoni laga berat saat bertandang ke markas Arema FC di lanjutan Liga 1 2022/2023. Pelatih Persebaya Aji Santoso memiliki rekor baik. (Foto: Instagram/@liga1match)

SURABAYA, iNews.id- Persebaya Surabaya akan melakoni laga berat saat bertandang ke markas Arema FC di lanjutan Liga 1 2022/2023. Pelatih Persebaya Aji Santoso memiliki rekor baik saat jumpa Singoa Edan.

Aji Santoso berhasil membawa dua kali kemenangan dan satu kali hasil imbang. Kemenangan telak 4 - 1 bahkan pernah didapatkan Persebaya pada Desember 2019, tetapi saat itu Bajul Ijo bertindak sebagai tuan rumah. 

Dua pertandingan sisanya dijalankan saat kompetisi Liga 1 digelar darurat dengan sistem bubble karena pandemi Covid-19, tepatnya di musim 2021 - 2022. Di dua laga itu Bajul Ijo, bermain imbang 2 - 2 di putaran pertama dan berhasil menang 1 - 0 di putaran kedua. 

Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso berharap catatan positif melawan Arema FC terus berlanjut. Selain itu, lag Derbi Jatim itu diharapkan jadi momentum kebangkitan Persebaya di Liga 1.

"Mudah-mudahan ini berlanjut (tren positifnya). Mudah-mudahan ini bisa menjadi pemutus rentetan minor selama beberapa pertandingan. Walaupun tidak mudah, tapi kami optimis untuk bisa maksimal di Malang," ucap Aji Santoso saat dikonfirmasi Kamis (29/9/2022). 

Pelatih berusia 52 tahun ini mengaku tak ada persiapan khusus menghadapi skuad berkualitas Arema FC. Dia tetap menjalankan program seperti ketika menghadapi laga-laga sebelumnya.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
1 hari lalu

Kronologi Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Kolaps di Lapangan hingga Meninggal Dunia

Soccer
1 hari lalu

Arema FC Berduka, Asisten Pelatih Kuncoro Meninggal usai Kolaps Saat Laga Persahabatan

Soccer
5 hari lalu

Persebaya Tancap Gas di Masa Jeda, Bernardo Tavares Bangun Persaingan Ketat Skuad

Soccer
7 hari lalu

Persebaya Mulai Panas, Bernardo Tavares Ingin Pasukannya Naik Level!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal