MALANG, iNews.id – Arema FC boleh jadi baru saja merekrut Luiz Gustavo. Namun pemain belakang asal Brasil itu langsung menunjukkan adaptasi cepat yang mengejutkan.
Baru bergabung sepekan sebelum Liga 1 2025/2026 dimulai, Luiz langsung siap dimainkan di laga pembuka menghadapi PSBS Biak.
Meski statusnya masih baru, pemain berusia 31 tahun ini mengaku sudah menyatu dengan tim berkat sambutan hangat dan komunikasi yang intens dengan para pemain senior Arema FC seperti Dedik Setiawan, Dendi Santoso, dan Johan Alfarizi.
"Saya punya waktu yang bagus untuk persiapan, saya kira selama ini persiapan luar biasa. Semoga besok bisa meraih kemenangan," ujar Luiz Gustavo, optimis.
Luiz dikenal sebagai pemain serba bisa di lini belakang. Selain posisi bek tengah, ia juga bisa berperan sebagai gelandang bertahan maupun gelandang tengah, membuatnya jadi senjata fleksibel bagi pelatih.
"Kami pemain baru sudah memiliki kedekatan dengan pemain lama seperti Dedik, Dendi atau John. Kami tahu tentang apa yang harus dilakukan supaya Arema lebih kuat," ungkapnya.