TANGERANG, iNews.id- Pemain anyar Dewa United, Egy Maulana Vikri mencetak gol pada pertandingan debutnya saat menghadapi Madura United. Bek Madura United, Cleberson De Souza, mengakui Egy sulit dihentikan.
Pertandingan tersebut dilangsungkan di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Kamis (2/2/2023) sore WIB. Meski Egy berhasil mencetak gol, Dewa United harus puas berbagi poin dengan Madura United usai berakhir imbang 1-1.
Pada pertandingan tersebut, Egy mampu menunjukan tajinya untuk melakukan serangan sejak awal. Hasilnya, Egy pun sukses mencetak gol pembuka di menit ke-17 usai mendapatkan umpan yang diberikan karim Rossi.
Cleberson mengakui Egy memiliki kemampuan yang sangat baik dalam melakukan serangan. Dia menyebut Madura United memang kesulitan untuk bisa menjaga Egy agar tidak mencetak gol.