Bek Persija Ryuji Utomo Luncurkan Sepatu, Kolaborasi dengan Brand Lokal

Reynaldi Hermawan
Bek Persija Jakarta Ryuji Utomo rilis sepatu. Dia berkolaborasi dengan brand lokal Ortuseight. (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Bek Persija Jakarta Ryuji Utomo rilis sepatu. Dia berkolaborasi dengan brand lokal Ortuseight.

Ryuji Utomo dan Ortuseight merilis tipe Montreal. Ide serta konsep awalnya diinisiasi langsung sang defender. Dia ingin menunjukan bahwa sepatu ini dapat dikenakan untuk aktivitas sehari-hari dan tetap easy to match.

“Kenyamanan sama style harus bersinergi. Karena pede harus setone sama kenyamanan," kata Ryuji.

Untuk edisi Ryuji Utomo x Ortuseight, pria 27 tahun ini sengaja memilih abu-abu sebagai warna dominan.

Saat ini Ryuji Utomo yang memperkuat Persija Jakarta tak bisa merasakan panasnya atmosfer Liga 1 2022/2023. Sebab dia masih harus memulihkan diri dari cedera hamstring. 

Dr. Persija Donny Kurniawan menyebut penanganan cedera Ryuji terus dilakukan secara intensif. Hal itu perlu dilakukan agar pemain berusia 27 tahun tersebut dapat segera merumput bersama tim. 

"Saat ini Ryuji melakukan rehabilitasi bersama fisioterapis kami," tukas Donny.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
23 jam lalu

Hasil Persija Jakarta vs Persik Kediri di Super League: Macan Kemayoran Comeback Lawan 10 Pemain

Soccer
2 hari lalu

Pelatih Persija Mauricio Souza Dukung Rizky Ridho Menangkan Puskas Award 2025

Soccer
2 hari lalu

Persija Ancam Hancurkan Persik di Manahan! Mauricio Souza Ultimatum Macan Kemayoran

Soccer
3 hari lalu

Persija Terpaksa Jadi Tim Musafir, Ong Kim Swee: Kabar Baik untuk Persik Kediri!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal