Ditolong Kartu Merah, Juventus Susah Payah Kalahkan Sassuolo

Susanto
Juventus melanjutkan tren kemenangan usai melibas Sassuolo 3-1 pada pekan ke-17 Liga Italia 2020/2021 di Allianz Stadium, Senin (11/1/2021) dini hari WIB. (Foto: REUTERS)

TURIN, iNews.id Juventus melanjutkan tren kemenangan usai melibas Sassuolo 3-1 pada pekan ke-17 Liga Italia 2020/2021 di Allianz Stadium, Senin (11/1/2021) dini hari WIB. Pada laga itu, Cristiano Ronaldo menyumbang satu gol.

Main di kandang sendiri, Juventus memang lebih diunggulkan menang. Nyatanya, kemenangan tak didapat dengan mudah oleh skuat berjuluk si Nyonya Tua itu.

Tampil lebih dominan, Juventus gagal membuka kemenangan pada babak pertama. Bahkan, pada menit ke-42, Paulo Dybala harus ditarik keluar karena cedera. Di babak pertama juga Sassuolo harus bermain 10 orang karena Pedro Obiang diusir wasit dengan kartu merah pada menit ke-45+1.

Unggul jumlah pemain, Juventus akhirnya bisa memecah kebuntuan pada menit ke-50 melalui aksi Danilo.

Tak disangka, delapan menit berselang Sassuolo berhasil menyamakan skor lewat gol Gregoire Defrel. Kedudukan kembali sama kuat 1-1.

Kondisi itu sempat membuat lini depan Juventus yang dipimpin Cristiano Ronaldo terlihat frustrasi. Berbagai serangan yang mereka bangun kerap kandas di barisan bertahan tim tamu.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
2 jam lalu

Jay Idzes Bikin Atalanta Frustrasi! Lazar Samardzic: Dia Tutup Semua Ruang!

Soccer
5 jam lalu

Aksi Gila Jay Idzes Jadi Sorotan Serie A Usai Wajahnya Jadi Tameng Kemenangan Sassuolo

Soccer
20 jam lalu

Jay Idzes Bikin Save Penting Pakai Wajah! Sassuolo Bantai Atalanta

Soccer
1 hari lalu

Luciano Spalletti Buka Kartu: Juventus Siap Ganti Formasi Besar-besaran usai Jeda Internasional!

Soccer
1 hari lalu

Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Italia: AC Milan Ditahan Parma, Juventus Gagal Rajai Derby Turin

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal