ISTANBUL, iNews.id – Toni Kroos menjadi penentu kemenangan 1-0 Real Madrid atas Galatasaray pada matchday ketiga Grup A Liga Champions di Turk Telekom Arena, Rabu (23/10/2019) dini hari WIB.
Kroos sukses menyarangkan gol pada menit ke-18 dengan memaksimalkan umpan dari Eden Hazard. Setelah itu, Madrid lebih banyak bermain bertahan dan mempertahankan keunggulannya, hingga pertandingan usai.
Galatasaray terus berupaya untuk membongkar pertahnanan Madrid, tetapi tim tamu bisa bermain solid. Alhasil, klub Ibu Kota Spanyol itu mampu mempertahankan keunggulannya.
Itu menjadi kemenangan perdana Los Blancos di kompetisi paling elite di Benua Biru itu. Pada dua laga perdana Madrid mengalami kekalahan telak 0-3 saat sowan ke markas Paris Saint-Germain, dan imbang 2-2 saat menjamu Club Brugge.
Berkat tambahan tiga poin, kini Madrid naik ke peringkat kedua klasemen Grup A dengan mengoleksi poin 4. Mereka masih tertinggal lima angka dari pemuncak tabel Paris Saint-Germain yang terus meraih kemenangan.
SUSUNAN PEMAIN
GALATASARAY (3-4-1-2)
Muslera; Marcao, Luyindama, Donk (Feghouli 46); Nagatomo, Seri (Mor 77), N'Zonzi, Mariano; Belhanda (Bayram 67); Babel, Andone
Pelatih: Fatih Terim
REAL MADRID (4-3-3)
Courtois; Carvajal, Ramos, Varane, Marceloa; Kroos, Casemiro, Valverde (James 79); Rodrygo (Jovic 82), Benzema, Hazard (Vinicius 79)
Pelatih: Zinedine Zidane