LONDON, iNews.id - Hasil lengkap Liga Inggris Sabtu (12/4/2025) malam WIB sudah diketahui. Arsenal dan Nottingham Forest gagal menang di pekan ke-32.
The Gunners harus puas bermain imbang 1-1 melawan Brentford di Emirates Stadium. Arsenal unggul lebih dulu lewat gol Thomas Partey menit ke-61.
Brentford tak menyerah begitu saja. Tim tamu akhirnya bisa menyamakan kedudukan melalui torehan Yoane Wissa menit ke-74.
Sementara Nottingham Forest ditumbangkan Everton 0-1 di The City Ground. Kekalahan ini juga sangat menyakitkan.
Bagaimana tidak, Nottingham kebobolan di menit kritis tepatnya 90+4. Abdoulaye Doucoure yang jadi mimpi buruk buat mereka.