MADRID, iNews.id – Real Madrid menggila lewat kemenangan telak 5-1 atas Real Betis pada jornada ke-18 Liga Spanyol 2025-2026 di Santiago Bernabeu, Minggu (4/1/2026) malam WIB. Hasil itu kembali memanaskan persaingan gelar setelah Los Blancos kini hanya terpaut empat poin dari pemuncak klasemen Barcelona.
Kemenangan tersebut menjadi yang ketiga beruntun bagi Real Madrid di LaLiga dan langsung mengirim pesan keras ke rival-rivalnya. Sosok utama di balik pesta gol di Santiago Bernabeu adalah Gonzalo Garcia, yang mencetak hattrick sensasional dan menjadi mimpi buruk pertahanan Betis.
Real Madrid langsung menekan sejak menit awal. Fede Valverde dan Vinícius Junior membuat lini belakang Betis tak pernah nyaman. Sementara tim tamu nyaris tak keluar dari wilayah sendiri pada 10 menit pertama.
Tekanan tanpa henti itu berbuah pada menit ke-20. Gonzalo Garcia melompat paling tinggi menyambut tendangan bebas Rodrygo dan menanduk bola masuk untuk mencetak gol LaLiga pertamanya bersama Real Madrid.
Dominasi Madrid terus berlanjut. Betis baru mencatatkan sepak pojok pertama pada menit ke-28, gambaran betapa timpangnya jalannya laga. Jude Bellingham dan Aurélien Tchouaméni mengontrol tempo, meski pertahanan rapat Betis membuat skor hanya 1-0 hingga jeda, yang memicu siulan penonton Bernabéu.